Pertama Digelar di Jatim: Musyda Ke-7 Muhammadiyah Kabupaten Kediri; Liputan Dahlansae, Kontributor PWMU.CO Kabupaten Kediri
PWMU.CO – Musyawarah Daerah (Musyda) Ke-7 Muhammadiyah Kabupaten Kediri akan digelar di Hotel Lotus Garden, Jalan Jaksa Agung Suprapto No 26 Mojoroto, Kota Kediri, Ahad (29/1/2023).
Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kababupaten Kediri, Ikhwan Nurhadi, ketika dihubungi via telepon selulernya, Selasa (17/1/2023).
Guru SD Muhammadiyah 1 Ngadiluwih Kabupaten Kediri itu menyampaikan, Ketua PWM Jatim Dr dr Sukadiono MM dan Bupati Kabupaten Kediri Hanandhito Himawan Permana menyatakan siap hadir. Akan hadir pula Wakil Ketua PWM Jatim Dr Syamsudin MAg yang akan menyampaikan pengajian iftitah (pembuka).
Berdasarkan SK PDM Kab Kediri No: 03/KEP/III.0/D/2023 tertanggal 7 Januari 2023, telah ditetapkan 36 bakal calon anggota PDM Kabupaten Kediri.
Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Kediri periode 2010-2015 ini berharap, Anggota PDM Kabupaten Kediri yang terpilih untuk periode mendatang adalah ada kolaborasi tua dan muda. “Dengan tujuan untuk pengkaderan dan estafet kepemimpinan,” ujarnya.
Musyda bertema Membumikan Islam Berkemajuan, Memajukan Kabupaten Kediri ini adalah Musyda pertama digelar di Jatim oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) setelah Musywil.
Setelah itu disusul oleh PDM Kota Pasuruan 5 Februari 2023, Kabupaten Malang 12 Februari 2023, Kabupaten Mojokerto12 Februari 2023, Kota Batu, 18 Februari 2023, dan seterusnya. Baca di sini! (*)