PWMU.CO – Pagelaran Budaya Internasional 2017 yang diselenggarakan oleh SD Muhammadiyah 1 (Mutu) Kesamben, Blitar bekerjasama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Malang (FKIP UMM) berlangsung sukses dan semarak.
Berbagai performance art yang ditampilkan oleh siswa-siswi SD Mutu Kesamben bersama dengan mahasiswa asing FKIP UMM dari 6 negara mampu menghibur masyarakat Blitar yang hadir memadati aula SD Mutu Kesamben, Blitar Sabtu (25/3) lalu.
(Berita terkait: 6 Negara Semarakkan Pagelaran Budaya Internasional SD Mutu Blitar dan Dukung Karateka Cilik SD Mutu Kesamben Juarai Kejurda)
Salah satunya adalah penampilan apik dari Marja Kovanda. Mahasiswi FKIP UMM asal Slovenia yang sudah 3 tahun di Indonesia ini dengan luwes membawakan tari-tarian dan lagu tradisional asal negaranya. ”Saya sangat senang bisa berpartisipasi dalam acara spektakuler ini,” papar wanita yang lumayan fasih berbahasa Indonesia.
Hasil kolaborasi apik antara mahasiswa dari Thailand, China, Portugal, Greece, Slovenia dan Slovakia dengan siswa-siswi SD Kesamben tak ayal mampu mengundang decak kagum banyak pihak. Di antaranya Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar Muhajirin. Dengan tegas, Muhajirin mengatakan bahwa Pagelaran budaya internasional ini merupakan acara yang unik dan inspiratif yang diadakan oleh SD Mutu Kesamben.
”Acara spektakuler dan inspiratif ini harus di agendakan rutin setiap tahunnya. Sehingga mampu menambah wawasan dan khasanah budaya bagi siswa-siswi SD di Blitar,” ujarnya.
(Baca juga: Berkat Prestasi Mentereng, SD Mutu Kesamben Jadi Kiblatnya Sekolah Robotika di Blitar)
Di samping itu, lanjut Muhajirin Pagelaran Budaya Internasional 2017 ini juga diharapkan mampu menginspirasi sekolah lain untuk bergerak maju menggelar acara serupa. ”Saya sangat mengapresiasi Pagelaran Budaya Internasional SD Mutu Kesamben kali ini,” pujinya.
Sementara itu, Kepala SD Mutu Kesamben Hanif Asyhar MPd mengungkapkan rasa syukur karena Pagelaran Budaya Internasional 2017 berlangsung sukses sesuai dengan yang diharapkan. ”Alhamdulillah. Acara berlangsung lancar dan sukses sesuai dengan harapan,” ucap Hanif penuh syukur.(izzudin/aan)