Siswa TK Aisyiyah 1 Kota Probolinggo Kunjungi Stasiun Kereta Api, Liputan Siti Rahayu, kontributor PWMU.CO
PWMU.CO – Siswa TK Aisyiyah 1 Kota Probolinggo Outing Class ke Stasiun Kereta Api Kota Probolinggo, Jawa Timur, Jum’at (27/1/2023).
Kegiatan yang merupakan hasil kerja sama dengan Stasiun Kota Probolinggo ini diikuti oleh 138 siswa kelompok A dan B bersama 15 guru dan kepala sekolah.
Melihat Kereta Api Datang
Outing Class diawali dengan mengajak anak-anak melihat kedatangan dan pemberangkatan kereta api. Sebelumnya, mereka diajak menyanyi lagu Kereta Api dan bertepuk tangan sambil menunggu kereta api datang. Anak-anak senang dan antusias ketika melihat kereta api datang. Mereka melambaikan tangan kepada masinis dan penumpang.
Ada beberapa wali murid yang ikut mendampingi anak-anak yaitu perwakilan dari wali murid A1, A2, A3, A4, B2, dan B4.
Wali murid dari A3, Hariani, bersyukur anak-anak begitu gembira. “Kami pun, ibu-ibu,senang,” ujarnya.
Yazid Miftahul Huda wali murid A4, mengatakan kegiatan sangat bagus, untuk mengenalkan moda transportasi kereta api dan pada anak-anak sejak dini. “Dan juga salah satu contoh penerapan disiplin, ketika berada di area peron stasiun, jangan melebihi garis batas aman jalur kereta,” ungkapnya.
Kepala TK Aisyiyah 1 Kota Probolinggo, KM Inawati memberikan sebuah vandel kepada Kepala Stasiun Kereta Api Kota Probolinggo Hadi Purnomo sebagai ucapan terima kasih telah menerima kunjungan ini.
Pengenalan Ruangan
Kegiatan berikutnya, setelah melihat kereta api datang, anakanak diajak berkeliling untuk mengenalkan ruangan-ruangan yang ada di stasiun. Acara ini dipandu langsung Hadi Purnomo.
Dia memberikan penjelasan kepada anak-anak di ruang loket. “Sebelum naik kereta api harus beli tiket dulu di tempat ini, kemudian menunggu di ruang tunggu,” jelasnya.
Selain itu anak-anak dijelaskan tentang aturan yang harus dipatuhi yaitu harus memakai masker.
“Senang bisa memberi pelajaran ke anak-anak pengenalan tentang alat transportasi kereta api: ruangan-ruangan yang ada, jenis-jenis pekerjaan dan aturan-aturan yang harus dipatuhi agar menciptakan suasana yang tertib dan nyaman.
Setelah mendengarkan penjelasan dari Hadi Purnomo, anak-anak mengucapkan terima kasih dengan menyanyikan lagu Terima Kasih sambil bertepuk tangan.
Sebelum acara di tutup, ada salah satu anak kelompok B1 yaitu Dirgantara Abirama bertanya, “Bapak apa saja ruangan yang ada di stasiun ini?” Kemudian Hadi Purnomo menjelaskan ruangan yang ada di stasiun.
El Fatih dari kelompok B4 berkata, “Itu kok ada spiderman?” Hadi Purnomo menjelaskan, itu bukan spiderman, tetapi itu petugas yang memperbaiki dan melihat apa ada yang rusak di bagian gerbong-gerbong kereta.
Setelah acara selesai, para siswa berbaris per kelompok dengan guru masing-masing. Mereka pulang berjalan kaki menuju ke sekolah jarak dengan sekolah cukup dekat. Mereka tampak riang gembira dengan kegiatan hari ini. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni