MIM Dermosari Trenggalek Ujian Terbuka Tahfidh dan Tarjimul Al-Quran, liputan kontributor PWMU.CO Trenggalek Rizka Ayu Fitrianingsih
PWMU.CO – MIM Dermosari Dermosari, Tugu, Trenggalek, Jawa Timur mengadakan Ujian Terbuka Tahfidh dan Tarjimul Al-Quran, Kamis (16/2/2023).
Dalam sambutannya Kepala Madrasah Imam Nur Kozin SPd SD MPdI sangat merasa bersyukur atas terselenggaranya wisuda dan ujian terbuka tahfidh, Tarjimul Quran tersebut.
“Tahfidh dan Tarjimul Quran merupakan program unggulan dari beberapa program lainnya yang terdapat di sekolah kami. Tujuan dari adanya program tersebut adalah selain untuk nantinya memberikan amal sholihah yang mampu mengangkat derajat kedua orangtuanya kelak di akhirat, serta mendapatkan keberkahan dan Ridho dari Allah.”
Dia menuturkan, namun hal yang lebih utama adalah, program mengafalkan ayat-ayat cintanya Allah ini adalah sebagai bukti, dengan menghafalkan al-Quran ingatan anak akan jauh lebih tajam, dan mampu menjadikannya cerdas dalam kajian bidang ilmu umum lainnya, otaknya menjadi encer dan mudah dalam menyelesaikan segala persoalan belajar mereka dengan tenang.
Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Trenggalek Ahmad Sanusi MPdI dalam sambutannya menegaskan tidak perlu ragu untuk menyekolahkan anak-anak anda di Madrasah.
“Karena saat ini, madrasah sudah dicari oleh pengonsumsi pendidikan yaitu seluruh masyarakat. Orangtua harus melek dalam melihat program-program yang telah disuguhkan oleh setiap sekolah.”
Lebih jeli dalam memperhatikan adanya suguhan program tersebut (program unggulan maupun muatan) harapannya dalam hal ini. Orangtua nantinya mampu memahami bagaimana karakter anak mampu dibentuk secara akademik maupun agamanya melalui program yang telah terdapat di setiap sekolah, salah satunya seperti program unggulan, program wajib yang terdapat di MIM Dermosari ini.
Program Unggulan Tahfidh
Perwakilan dari orangtua siswa, orangtua dari siswa kelas VA Ayahanda Nadini, Suwito menyampaikan terima kasih, karena MIM Dermosari telah memiliki program besar dan luar biasa untuk seluruh anak didiknya di sekolah, yaitu program unggulan Tahfidh dan Tarjimul Quran.
“Selaku orangtua dari MIM Dermosari, kami sangat merasa bangga, bahagia dan senang karena tidak salah telah menitipkan anak kami belajar di sekolah ini.”
Dia menuturkan MIM Dermosari tidak hanya fokus dalam pelajaran umum (akademisi) saja. Namun juga dalam ilmu agama. Yang sangat penting untuk dapat membentuk karakter anak-anak kami.
MI Muhammadiyah Dermosari merupkan sekolah Islami dengan penanaman karakter yang baik pada seluruh peserta didiknya dari adab dan perilaku pada siswanya. Hal ini dapat dilihat dari hasilnya, di mana anak-anak mampu menghafalkan ayat per ayat dalam al-Quran, beserta artinya dengan sangat baik dan indah.
Teteskan Air Mata
Sebelum ujian terbuka Tahfidz dan Tarjimul Quran dimulai, Dewan Penguji Ujian Anang Wahid Cahyono, menyampaikan kepada orangtua wali ujian ini tidak mudah, apapun bisa terjadi saat pelaksanaan ujian dimulai.
“Maka kita doakan semoga seluruh anak-anak akan diberikan kemudah serta kelancaran dalam menghafal.”
Perlu diketahui, al-Quran selain dihafalkan namun juga harus mampu untuk dapat dimaknai isinya, agar tidak hanya dibaca saja, tetapi juga dengan baik mampu dipahami makna yang terdapat dalam kandungan al-Quran itu sendiri.
Ujian terbuka ini membuat para orang tua meneteskan air matanya, karena melihat seluruh anaknya diwisuda dan diberikan penghargaan dari sekolah. Mereka mampu memberikan senyum terbaik untuk kedua orangtuanya. Dan itu yang selalu diharapkan oleh sekolah. Membentuk karakter anak secara baik. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.