Siswa SD Mugeb Sambut Antusias Sport Day; Liputan Kontributor PWMU.CO Gresik Novita Zahiroh Editor Mohammad Nurfatoni
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 GKB (SD Mugeb) Gresik, Jawa Timur, mengadakan Sport Day yang diikuti oleh seluruh siswa dari kelas I- IV, Jumat (17/2/23).
Tepat pukul 07.30 WIB seluruh siswa dan guru berkumpul di lapangan untuk mengawali kegiatan senam bersama. Anak-anak begitu bersemangat mengikuti gerakan senam yang dipimpin oleh instruktur senam.
Wakil Sekolah Bidang Kesiswaan Erna Achmad MPd mengatakan kegiatan tersebut untuk melatih kebugaran tubuh anak-anak.
“Melatih karakter suportif anak-anak dengan adanya lomba-lomba jadul (zaman dulu) tidak hanya kekinian seperti tarik tambang,” ujar Erna, sapaan akrabnya.
Kemudian, Erna juga menyampaikan kegiatan pekan olahraga raga ini diadakan karena adanya lapangan futsal dan lapangan basket yang representatif.
Maka, lanjut dia, kita harus memanfaatkan dengan baik. Tidak hanya digunakan saat pelajaran olahraga dan ekstra.
“Pekan olahraga ini akan diagendakan secara rutin selama satu semester dua sampai tiga kali,” kata dia.
Antusiasme Siswa SD Mugeb
Kegiatan Sport Day yang diikuti siswa kelas I dan III adalah tarik tambang, senam, dan mewarnai gambar olahraga. Sedangkan untuk kelas III-IV, senam, basket untuk siswa putri, futsal untuk siswa putra, serta mewarnai.
Kegiatan ini disambut dengan begitu antusias oleh seluruh siswa SD Mugeb. Abud sapaan akrabnya dari Syihabuddin Abul Fadhil mengaku sangat senang sekali kalau ada kegiatan Sport Day.
“Senang sekali, aku bisa bertanding futsal bersama teman-teman untuk melawan kelas lain,” ujar siswa kelas III Brilliant.
Dia, juga selalu menanti kegiatan ini berjalan setiap pekan.
Menurutnya, kegiatan Sport Day itu sangat seru sekali, tidak membosankan. Bisa berolahraga sambil berteriak untuk mendukung teman yang sedang melakukan pertandingan futsal. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni