Siswa Smamga Dampingi Jambore Pengenal Murwa SDM se-Surabaya, liputan Kontributor PWMU.CO Surabaya Nafi’udin
PWMU.CO – Qobilah Hizbul Wathan (HW) SMA Muhammadiyah 3 (Smamga) Surabaya memandu Kegiatan Jambore Pengenal Purwa di Agro Mulia Pasuruan, Selasa-Rabu, (28/2-1/3/2023).
Dalam kegiatan yang dihadiri SD Muhammadiyah se-Surabaya ini, Dewan HW Smamga mendampingi SDM 6 Surabaya, SDM 7 Surabaya, SDM 15 Surabaya, SDM 18 Surabaya dan SDM 24 Surabaya.
M Shifa Firmansyah menjelaskan sejumlah 11 Rakanda dan Ayunda HW Qobilah Smamga terdiri dari siswa kelas X Sarah Nurhaliza, Rafa A, Keyza Verodia, dan Nafis Fairus Ammar Yaafi. Siswa kelas XI Nor Maratus Sholehah, Muhammad Shifa Firmansyah, Alya Zalfathia Kinanti, Marviola Avrily, Candra Ramadhan Priambodo, dan kelas XII Nur Rohmah.
Sebelum memberikan materi dan pendampingan lebih lanjut, selama 3 hari mereka melakukan perkenalan dan pembekalan terlebih dahulu kepada pengenal untuk membiasakan.”
Dia memaparkan proses perkenalan dan pembekalan tersebut dilaksanakan di sekolah SDM masing- masing di hari jam pulang sekolah dan hari libur sekolah.
Persiapan Jambore
Ketua Kwarcab HW Wonokromo Yogi Prasetyo menjelaskan persiapan Jambore sudah disiapkan dengan maksimal agar nantinya pelaksanaan saat acara tidak ada halangan.
“Pemberangkatan dilaksanakan di masing-masing Qobilah SD masing-masing. Pendampingan Dewan HW Smamga ini untuk mengader kepemimpinan anak-anak penghela dalam mencetak generasi ke depannya. Mereka nantinya menjadi kader Dewan Sugli Cabang Wonokromo.”
Dia menuturkan, kegiatan di Agro Mulia ini diawali dengan membangun tenda masing-masing regu. Begitu tiba di lokasi, pendamping bersama membantu mereka dalam proses kegiatan-kegiatan yang berlangsung.
Kemeriahan semakin seru saat pendamping Qobilah Smamga mendampingi acara pentas seni. Berbagai macam penampilan peserta Jambore menampilkan bakat terpendam.
“Adek-adek sangat senang dengan adanya kesempatan dalam pentas seni di malam hari ini dan adek adek bergembira,” ujar Ayunda Kiera Aisyah dalam mendampingi peserta pengenal kali ini.
Pagi harinya, Qobilah berkoordinasi untuk bersiap kegiatan Tadabur Alam. Dalam kegiatan Tadabur Alam ini, peserta Jambore diajak untuk mengenali dan menikmati lingkungan alam serta mensyukuri ciptaan sang Pencipta Allah SWT.
“Kita nggak ada capeknya karena adek-adek pengenal sangat bersemangat dalam mengikuti acara demi acara yang disusun. Mareka juga senang dengan keberadaan kita di sini. Keakraban kita di sini sudah menjadi keluarga dalam persaudaraan pandu HW,” kata Ayunda Nur Rohmah.
Dia berharap semoga pandu ke depannya semakin berkibar lagi. Dengan diadakan Jambore ini kita bisa bersilaturahmi dan bekerjasama lagi dengan pandu HW Se-Surabaya. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.