MIM7 Kenep Bojonegoro Raih Juara I dan Best Player Futsal Cup, liputan kontributor PWMU.CO Bojonegoro Nova Riana Putri
PWMU.CO – MI Muhammadiyah 7 Kenep Bojonegoro, Jawa Timur meraih juara I Turnamen Futsal yang diselenggarakan SMP Negeri 2 Balen Bojonegoro, Senin (6/3/2023).
Turnamen yang diselenggarakan mulai 28 Februari sampai 4 Maret 2023 ini diikuti tiga kecamaatan, yaitu Kecamatan Balen, Sukosewu, dan Kapas. Selain futsal, dipertandingkan juga volly putra putri, dan futsal Putra putri.
Dalam sambutan, Kepala SMP N 2 Balen Sutardani, SPd MM memberikan ucapan selamat kepada juara. ”Selamat atas prestasi kalian kepada seluruh pemenang baik untuk voli putra, voli putri, futsal putra, futsal putri. Selamat menjadi juara,” ujarnya.
Dia menyampaikan jerih payah untuk menjadi juara tidak mudah, harus berlatih dan tak lupa berdoa. Jadilah sang juara yang sportif dan semangat. Dan saya ucapakan terima kasih telah berpartisipasi event yang diadakan oleh SMP Negeri 2 Balen ini,” tuturnya
Best Player
Dalam turnamen tersebut, MIM 7 Kenep merakh juara I sekaligus terpilih menjadi Best Player (pemain terbaik) atas nama Evano Abdillah Wijayanto.
Vano, sapaan akrabnya, menuturkan untuk sampai di titik kemenangan tidaklah mudah. Harus mampu melawan panasnya matahari dan rasa lelah. Namun itu semua dapat terlalui tidak terlepas dari doa berbagai pihak dan kerja sama tim yang sangat luar biasa.
“Mendapat penghargaan menjadi best player, sangat menggembirakan. Saya bersyukur dan bahagia,” ucap siswa kelas VI ini.
Dia tidak menyangka bisa menerima penghargaan tersendiri menjadi pemain terbaik di event besar ini. Dia mengaku akan terus bersemangat lagi meraiih prestasi-prestasi yang lain. “Untuk teman-temanku terima kasih sudah bekerjasama dengan baik. Semangat untuk bersama-sama meraih prestasi,”ujarnya.
Coach Tim MIM 7 Kenep Nyono Dianto juga bersyukur dan bangga atas pemerolehan kejuaraan ini dan senang anak-anak bisa memainkan bola dengan bagus di lapangan sesuai sasaran dan melakukan apa yang telah diajarkan saat latihan.
“Selamat untuk MI Muhammadiyah 7 Kenep. Teruslah ukir prestasi di setiap tahun. Menjadi Madrsah yang unggul di berbagai bidang. Berdaya saing yang tinggi dan selalu menjunjung sportifitas dalam berkompetisi.”
Berikut peraih kejuaraan Turnamen Futsal Cup SMP Negeri 2 Balen:
- Juara I: MI Muhammadiyah 7 Kenep
- Juara II: MI Muhammadiyah 13 Duyungan
- Juara III: SD Negeri Sidobandung II
- Juara IV: SD Negeri Kemamang
Selamat! (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.