Bahagia, Bupati Jember Dukung Penuh Berdirinya RSU Unmuh Jember, Liputan Kontributor Jember Muhammad Fajar Al Amin
PWMU.CO – Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto ST IPU mengaku bahagia atas kehadiran Rumah Sakit Umum (RSU) Universitas Muhammadiyah (Unmuh) Jember.
“Bahagia sekali bisa berdiri RSU Unmuh Jember yang segera kita resmikan ini, karena dari 2,6 juta penduduk Jember tapi rumah sakit hanya ada 8, dan alhamdulillah ada 9 sekarang ini,” ungkapnya.
Hendy menyampaikan hal itu dalam sambutan acara Milad Ke-42 dan launching RSU Unmuh Jember, Sabtu (11/3/2023).
Oleh karena itu Hendy terus mendesak Rektor Unmuh Jember Dr Hanafi MPd untuk segera menyelesaikan pembangunan RSU ini.
“Dari mulai saya ikuti peletakan batu pertama, dan setiap ketemu Mas Rektor, selalu saya sampaikan ayo jangan lama-lama, GPL, gak pakai lama. Alhamdulillah akhirnya selesai dalam 1,5 tahun,” tuturnya.
Hendy berjanji Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember siap men-support apa saja yang dibutuhkan RSU Unmuh Jember ini.
“Hal ini sudah sewajibnya dan sepatutnya Pemkab Jember mendukung penuh, karena memang keberadaan populasi masyarakat Jember ini lebih cepat dari pada rumah sakit yang tersedia,” ujarnya.
Support pada RSU Unmuh Jember
Menurut Hendy, berdirinya RSU baru ini merupakan bentuk ikhtiar karena tahu urutan dalam kehidupan nanti pasti ada sakit, dan setelah sakit ada kematian.
“Karena itu bentuk ikhtiar panjangnya, dengan munculnya RSU baru ini, Pemkab Jember akan men-support, dengan menyiapkan ratusan dokter yang kami miliki, dan nanti akan kami bagikan untuk bisa bergabung dengan RSU Unmuh Jember ini,” ungkapnya.
Dokter-dokter yang akan bergabung nanti, lanjutnya, harus lebih terbuka, untuk merangkul dan berkolaborasi. “Seperti pesan Bapak Rektor untuk bisa bersinergi sesuai dengan tagline-nya ‘Menjalin Kolaborasi Perkuat Sinergi’. Agar terwujud Jember yang lebih sehat,” harap dia.
Menurut Hendy RSU Unmuh Jember ini juga menjadi salah satu ikhtiar untuk membuka lapangan pekerjaan.”Dan dampak lain, berdirinya RSU Unmuh Jember ini, bisa menaikkan harga tanah di sekitar, dan ada yang membelinya, dan ini sangat baik,” katanya.
Harapan Bupati untuk Unmuh Jember
Di bagian lain, Hendy berharapUnmuh Jember bisa memberikan implementasi hasil prestasi kampusnya untuk masyarakat Jember.
“Karena yang dibutuhkan saat ini bukan hanya belajar di kampus, tapi harus bisa mempraktikkan langsung di lapangan, sehingga keluaran mahasiswa dan mahasiswi Muhammadiyah siap pakai untuk di lapangan tidak menunggu lama-lama,” kata dia.
“Kami juga berharap dengan berdirinya RSU ini, Unmuh Jember bisa langsung mendirikan fakultas baru di bidang Kedokteran, karena di Indonesia sekarang kekurangan dokter,” imbuhnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni