PWMU.CO – Syiar Ramadhan SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik, Jawa Timur, dugelar dengan membagikan jadwal imsakiah ke beberapa tempat, Senin (20/3/2023).
Dua belas siswa dan enam guru bertugas dalam Syiar Ramadhan tersebut. Mereka dibagi menjadi tiga mobil dengan tujuan berbeda-beda.
Lima siswa dari kelas IV adalah Alfalishaleva Ghazali, Gusti Brahmanito Satriadhi, Idelia Sakhi Hermawan, dan Maulidya Rizqi Sutanto.
Sedangkan tujuh siswa dari kelas V adalah Azahra Ariibah Tachir, Danish Rafardhan Athalla Susilo, Amirah Mumtazah Dias, Daniyal Barra Atharrayhan, Buraira Balqis Fayha, Rovindo Devara Putra, dan Mochammad Faeyza Helmy.
Sementara guru yang mendampingi antara lain Rudi Purnawan MPd, Muhammad Ilham Yahya SPd, Rizqi Rahman SPdI, Pradita Eka Putri SPd, Nur Aini Octhafiya SPd, dan Fidyah Izzul Islami SPd.
Ketua Kegiatan Ramadhan SDMM, Rizqi Rahman SPdI mengatakan kegiatan ini terbagi menjadi tiga armada.
Armada pertama dengan tujuan Gedung Dakwah Muhammadiyah, Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG), Mal Pelayanan Pubilik, Masjid KH Ahmad Dahlan, Ipas Store, dan Rumah Sakit Rachmi Dewi yang didampingi oleh Nur Aini Octhafiya SPd dan Fidyah Izzul Islami SPd.
Armada kedua dengan tujuan Smelter, Rumah Sakit Semen Gresik, Rumah Sakit Muhammadiyah Gresik, Klinik Aisyiyah, Hotel Horison, dan PLN UP3 Gresik yang didampingi oleh Rudi Purnawan MPd, dan Pradita Eka Putri SPd.
Sementara armada ketiga dengan tujuan Pondok Permata Suci (PPS), Masjid Al Burhan, Masjid At Taqwa PPS, Masjid Al Aqsha Sukomulyo yang didampingi oleh Rizqi Rahman SPdI, dan Muhammad Ilham Yahya SPd.
Di Mapolres dan IPAS Store Gresik
Nur Aini Ochtafiya mengaku awalnya ia sempat tidak diizinkan masuk oleh polisi yang bertugas menjaga gerbang masuk Mapolres. “Namun, setelah ia turun dari mobil dan menjelaskan jika anak-anak akan membagikan jadwal imsakiah sebagai rangkaian kegiatan Syiar Ramadhan dari SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) akhirnya dipersilahkan masuk dan didampingi hingga ruang utama Mapolres Gresik,” kisahnya.
Fiya, panggilan akrabnya mendampingi anak-anak untuk memaparkan ke salah satu anggota polisi yang bertugas dengan membagikan jadwal imsakiahnya juga.
Kelima siswa yang bertugas terlebih dahulu bertemu dengan salah satu anggota Seksi TIK Polres Gresik Achmad Aliby untuk diizinkan masuk ke ruang-ruang. “Anak-anak awalnya malu karena didampingi oleh beberapa petugas polisi untuk masuk ke ruang-ruang yang ada di Mapolres Gresik, ”tambahnya.
Beberapa siswa juga sempat memberikan jadwal imsakiyah kepada pengunjung Mapolres.
Saat membagikan jadwal imsakiah di Ipas Store, anak-anak bertemu dengan tokoh PDM Gresik yaitu Drs H Muhammad In’am MPdI dan Komandan Kokam Gresik Juanto. Saat bertemu dengan keduanya, anak-anak sempat mendapatkan motivasi untuk terus semangat belajar dan bahagia menyambut bulan Ramadhan.
Dapat Kejutan dari Pengunjung Horison
Sebuah kejutan didapatkan oleh Danis Rafardhan Athalla Susilo, kelas V Ibnu Sina saat membagikan jadwal imsakiah yang didampingi oleh Pradita Eka Putri SPd di Hotel Horison GKB. Saat mendatangi salah satu pengunjung hotel, Rafardhan ini terlihat semangat dan begitu percaya diri mengenalkan diri dan sekolah.
Siswa kelas V Ibnu Sina ini terlebih dahulu meminta izin dan memberikan jadwal imsakiyah. Sesaat setelah membagikan kepada salah satu pengunjung itu, ia ternyata mendapatkan sebuah challenge yaitu melafalkan Doa Berbuka Puasa.
Karena memang sudah hafal, Rafardhan terlihat lancar membacanya. Akhirnya Rafardhan mendapatkan uang saku Rp50 ribu dari pengunjung tersebut. (*)
Kontributor Muhammad Ilham Yahya. Coeditor Ria Pusvita Sari.