Lokasi Shalat Idul Fitri di Kabupaten Gresik Jumat 21 April 2023, liputan kontributor PWMU.CO Gresik, Musyrifah dan Waviq Amiqoh
PWMU.CO – Muhammadiyah Kabupaten Gresik menyiapkan 94 titik lokasi shalat Idul Fitri yang akan dilaksanakan secara serentak Jumat, 21 April 2023.
Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik H Anas Thohir SAg MPdI menyampaikan 94 titik tempat shalat tersebut telah disiapkan oleh masing-masing pimpinan Muhammadiyah. “Baik di tingkat cabang maupun ranting se-Kabupaten Gresik,” ungkap Ustadz Anas sapaan akrabnya.
Menurutnya, 94 daftar lokasi shalat Idul Fitri tersebut bisa digunakan sebagai acuan atau rujukan warga Muhammadiyah khususnya dan umat Islam pada umumnya. “Untuk melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 sesuai dengan Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.O/E/2023,” jelasnya.
Harapannya pelaksanaan Idul Fitri tahun ini tertib dan damai. “Semoga Hari Raya Idul Fitri 1444 H mampu menumbuhkan dan menguatkan nilai-nilai persatuan dan persaudaraan,” harapnya.
Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gresik H Hilmi Aziz Hamim SAg MPdI mengatakan, “Pada hari Selasa 18 April 2023 pukul 17.55 WIB telah terkumpul data dari seluruh cabang se-kabupaten Gresik.”
Sekretaris PDM Gresik H Yusuf Diachmad Sabri ST MBA berharap, “Kita bisa memberikan informasi secara luas kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Gresik, baik masyarakat umum maupun warga Muhammadiyah dimana mereka akan melaksanakan shalat Iedul Fitri di lokasi terdekat dari tempat tinggalnya.”
Dia menjelaskan, “Penghimpunan data lokasi, imam dan khatib shalat Id saat ini dihimpun oleh Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting Muhammadiyah (LPCRM).”
Adapun perbedaan waktu shalat hendaknya disikapi sebagai hal yang wajar, tidak dibesar-besarkan apalagi saling menyalahkan. “Karena khilafiyah hanya bagian kecil dari dinamika keberagamaan, masih banyak kesamaan dan hal lain yang membutuhkan persatuan Umat Islam,” tegasnya.(*)
Berikut 94 lokasi, imam, dan khatib shalat Idul Fitri 1444 yang diselenggarakan PRM dan PCM se-Kabupaten Gresik, Jumat 21 April 2023.
Editor : Mohammad Nurfatoni