PWMU.CO – Tari dan nyanyi siswa-siswi SMP Muhammadiyah 1 Gresik ikut meramaikan Musywil ke-12 Nasyiatul Aisyiyah Jatim di UMG, Sabtu (6/5/2023).
Cuaca panas tidak mengurangi semangat para siswa memberikan hiburan yang memesona. Dua vokalis, Kamilia Tresna siswi kelas 8 dan Muhammad Shaddam Athallah kelas 7, dengan suara merdunya menyanyikan lagu Sajojo dan Mars Muhammadiyah.
Shaddam sempat mencuri perhatian dengan suaranya yang mencapai nada tinggi, pernah tampil memukau dalam kegiatan Musyda ke-11 Muhammadiyah Kabupaten Gresik.
Konsep tarian dengan judul Tarian Nusantara diperagakan lima siswi kelas 8, yakni Anisa Firdaus, Meliuda Putri Chiquita Natalia, Rifda Nur Asia dan Yasmin Putri.
Tari menceritakan tentang budaya nusantara, dengan tujuan memupuk rasa kebanggaan terhadap keragaman budaya Indonesia.
Penampilan sederhana para penari, dengan atasan putih dan jilbab hitam, serta bawahan batik hijau muda khas Gresik yang diikat di pinggang, tidak membuat para penari kesulitan untuk bergerak lincah mengikuti irama musik.
Bening Satria Prawita Driwarjo SOr, Kepala Urusan Kesiswaan SMPM 1 Gresik, menjelaskan, tari dan nyanyi ini perlu persiapan sepekan untuk penampilan hari ini. Sebelumnya tarian ini ditampilkan dalam pembukaan Musyda ke-11 Muhammadiyah Kabupaten Gresik yang digelar di Perguruan Muhammadiyah Bungah, Gresik..
Dia mengatakan, sebenarnya juga akan menyanyikan lagu Mars Aisyiyah. Sebetulnya sudah on project, tapi masih maju mundur, mungkin nanti kalau ada even Aisyiyah lagi, bisa kami tampilkan.
Sherina Jula Syahrinrah SE, pembina kegiatan ekstrakurikuler Sparta (SMP Mutu Art Fashion Asosiation) mengatakan,”Alhamdulillah, anak-anak sudah tampil dengan baik dalam setiap acara selama tiga tahun ini.”
Sherina bertugas mendampingi latihan anak-anak yang tertarik di bidang seni, tari, vokal, dan band. Ekstra Sparta dilaksanakan setiap hari Rabu, pukul 15.30 WIB hingga pukul 17.00 WIB di SMP Muhammadiyah 1 Gresik.
Penulis Nur Hana Editor Sugeng Purwanto