Rakorwil Pashmina Jatim Bahas Isu Stunting, liputan kontributor PWMU.CO Nurul Afianah
PWMU.CO – Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Pashmina Jatim resmi dibuka di gedung B Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) oleh Aini Sukriah MPdI, Jumat (5/5/2023).
Acara dihadiri oleh utusan masing-masing PDNA se-Jawa Timur dan menghadirkan 2 narasumber yakni Ketua Bidang Kemasyarakatan PWNA Jawa Timur Hadiatul Hikmah MH dan kepala LPAIK UM Surabaya Arin Setiyowati SHI MA yang juga koordinator tim peneliti dan Abdimas Stunting LPPM Surabaya.
Dalam sambutannya, Kordinator Pashmina Jatim Hanif Muallifah SPd mengungkapkan, Rakorwil ini sebagai ajang silaturrahmi dengan motivator Pashmina seluruh Jatim karena sudah lama tidak bertemu.
“Kita bertemu di forum ini untuk menyatukan persepsi demi menguatkan senergi menuju Pashmina Jawa Timur terintegritas.”
Dalam kesempatan itu, dia memaparkan tentang stunting remaja. Remaja harus mengambil peran menjadi agen perubahan stunting, karena nantinya akan menjadi orangtua.
“Dengan menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat, mengonsumsi makanan bergizi, memiliki wawasan dalam mengenal stunting dan memutus rantai stunting,” tambahnya.
Stunting merupakan lingkaran setan di mana remaja yang malnutrisi berkelanjutan akan menjadi ibu malnutrisi sehingga bayi yang dilahirkan malnutrisi dan berisiko tinggi menjadi stunting jika tidak tertangani dengan tepat, jika anak stunting maka berimbas pada masa remajanya.
Pentingnya Sinergitas
Sementara itu, Arin Setiyowati menjelaskan pentingnya sinergitas semua pihak dalam upaya pencegahan stunting.
“UM Surabaya siap bersinergi dengan Yunda-Yunda Nasyiah dalam menjalankan pelayanan Pashmina.”
Dalam Rakorwil ini, selain diskusi panel strategi dan kolaborasi penurunan angka stunting di Jawa Timur juga diadakan sharing program pilot project Pashmina.
Dalam sharing ini menyatukan persepsi motivator Pashmina adalah instruktur atau fasilitator yang bertugas merencanakan kegiatan Pashmina di daerah masing masing dan goal Pashmina adalah welcome Nasyiah, yaitu mengajak bergabung bersama Nasyiatul Aisyiyah.
Sebelum Rakorwil ditutup, disepakati pula periodesasi kepengurusan Pashmina Jatim mengikuti periodesasi PWNA Jatim.
Disepakati pula koordinator Pashmina Jatim priode 2022-2026 Vebrina Reza MP dan Nia Ambarwati AMd Kep sebagai Sekretaris. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Sugeng Purwanto.