Guru Aisyiyah Hebat Harus Miliki Lima Good, liputan Supriyati kontributor PWMU.CO Kabupaten Ngawi.
PWMU.CO – Sebanyak tujuh Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Ngawi Jawa Timur menggelar halalbihalal bersama guru dan karyawan Amal Usaha Aisyiyah (AUA) se-Kabupaten Ngawi di RM Dapur Bunda Paron, Ngawi, Sabtu (13/5/2023).
Ketua PDA Ngawi Supriyati SPd MSi yang hadir di halalbihalal ini sekaligus memberi pembinaan kepada semua kepala sekolah dan guru TK ABA, kepala sekolah, dan guru SD Aisyiyah se-Kabupaten Ngawi.
Menurutnya dalam UU RI Nomor 14 tahun 2005 pasal 8, ada empat kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru.
“Yaitu kompetensi kepribadian, kompetensi pedagogik, kompetensi sosial dan kompetensi profesional,” ujarnya.
Selain itu, lanjutnya, guru Aisyiyah hebat harus memiliki lima karakter. Pertama adalah good performance (penampilan yang baik). Kedua, good personality (kepribadian yang baik).
“Ketiga yaitu good discipline (disiplin yang baik). Keempat, good religious (keberagamaan yang baik), dan kelima adalah good job atau etos kerja yang baik,” jelasnya.
“Guru dituntut berani melakukan inovasi. Menjadi guru yang kreatif dan mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman,” tambahnya.
Pahami Ayat Ini
Sementara itu Wakil Ketua PDA Ngawi Dra Maratus Sholikhah MPdI dalam tausiyahnya mengupas makna al-Quran surat Ali Imran ayat 133.
“Bersegeralah kamu mencari ampunan Tuhanmu, dan mendapatkan surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan bagi orang-orang yang bertakwa.”
Menurutnya, seorang muslim harus bisa mengendalikan amarah. Untuk mengendalikan amarah, Rasullullah Muhammad saw telah memberikan tuntunan.
“Yaitu mengucapkan taawudh, kalau belum reda segera duduk. Kalau belum reda berbaring. Tidak berbicara, boleh diam batas waktunya hanya tiga hari. Juga segera berwudhu,” jelasnya.
Acara ditutup dengan perkenalan 9 Pimpinan Harian PDA Ngawi periode 2022-2027.
Ketua : Supriyati SPd MSi
Wakil Ketua: Dra Anis Setyowati MPdI
Wakil Ketua: Dra Maratus Solihah MPdI
Wakil Ketua Titik Iswaroh SPd
Wakil Ketua: Sulihati MA
Sekretaris: Sri Setiyowati SPd
Wakil Sekretaris: Warsi SPdI
Bendahara: Dra Umi Haniah
Wakil Bendahara: Kumiyati. (*)
Co-Editor Sugiran. Editor Sugeng Purwanto