Siswa SD Mugres Belajar Menyanyi dan Bikin Buket di Parent’s Day, liputan kontributor PWMU.CO Gresik Abizar Purnama
PWMU.CO – SD Muhammadiyah Kompleks Gresik (SD Mugres) menyelenggarakan kegiatan Guru Tamu dengan tema Parent’s Day, Senin (12/6/2023).
Kepala Urusan Kurikulum SD Mugres Liana Fatmawati SPd menjelaskan sebanyak 50 orangtua siswa diundang ke sekolah untuk menjadi guru tamu.
Dia menyampaikan menyampaikan kegiatan ini bertujuan mendekatkan orangtua dengan suasana belajar di kelas. “Anak-anak juga mendapat wawasan baru mengenai berbagai profesi orangtua,” ujar Ketua Program.
Dia menuturkan, perwakilan orangtua di tiap kelas tersebut hadir untuk berbagi pengalaman mengenai pekerjaan mereka. Antara lain perajin songkok, karyawan BUMN, pembimbing tahfidh, pengusaha katering, dan psikolog.
“Adapula yang mengajarkan keterampilan, seperti menyanyi, membuat buket, menghias kue donat, meramu dimsum, dan meracik susu sehat,” kata dia.
Guru Les Musik
Orangtua siswa kelas V M Reagan Gibran, Puspita mendemonstrasikan alat musik keyboard dan juga mengajarkan materi dasar bermain musik berupa pengenalan nada. Selain itu, dia juga berbagi mengenai teknik dasar menyanyi.
Dia berharap apa yang telah diberikan memberikan manfaat bagi siswa. “Tidak perlu malu lagi dan lebih percaya diri saat tampil bernyanyi di depan orang banyak,” imbuh guru les musik dan memiliki studio musik ini.
Hal berbeda dilakukan Ika Rizki Eriyani. Dia mengajarkan siswa kelas I membuat buket yang berisi makanan ringan. Buket tersebut dihias dengan kertas kado dan aksesoris lainnya.
“Alhamdulillah, anak-anak sangat antusias. Materi yang saya sampaikan langsung dipraktikkan,” ujar ibu dari Fanniya Rafilah Aliska.
Lain lagi dengan Rosiana Christina. Wali siswa Allyse Adzkia Alzena ini berbagi cara menghias donat. Namun, Rosiana juga mengungkapkan pengalaman profesinya sebagai produsen kue yang naik-turun.
“Kami juga ingin mengajarkan kepada anak-anak agar selalu berikhtiar dalam proses dan bertumpu di kaki mereka sendiri,” ujar Rosiana yang juga salah satu Pengurus Komite SD Mugres ini. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.