Berkah Istikharah, Hafidhah 4 Juz ini Tolak Sekolah Gratis; Liputan Kontributor PWMU.CO Surabaya Luluk Fatmawati.
PWMU.CO – Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Muhammadiyah 7 (Mutu) Surabaya mendapat berkah kedatangan calon siswa seorang hafidhah, Jumat (30/6/23).
Arnieza Fathia Zahra Suharto atau biasa dipanggil Fathia, seorang yatim dengan prestasi lulus SD dengan menghafal 4 juz al-Quran. Dia mengaku, sudah beberapa pihak menawarkan kepadanya untuk masuk sekolah gratis, namun Fathia lebih memantapkan hati untuk melanjutkan di SMP Muhammadiyah 7 Surabaya, sekolahnya para pemimpin.
“Awalnya saya bimbang, mau masuk sekolah negeri, swasta, atau di Muhammadiyah. Sebenarnya sudah ada SMP yang siap menerima dengan free biaya SPP, namun saya kurang sreg,” ujarnya.
Fathia menimbang, jika di satu sisi ada dorongan kuat juga untuk bersekolah di SMP Muhammadiyah 7 Surabaya. “Saya tahu kondisi ibu yang sering sakit, apalagi harus berjuang membiayai saya tanpa hadirnya seorang ayah,” ungkap dia.
Baca sambungan di halaman 2: Berkah Istikharah