Klasifikasi Komunitas
Sementara itu Suhardin menambahkan terkait klasifikasi komunitas yang menjadi sasaran dakwah LDK.
“LDK punya sasaran dakwah yang bersifat komunitas, di antaranya ada dakwah komunitas kelas bawah, menengah, atas, marginal, dan virtual,” terangnya.
Dr Tafsir menyampaikan terima kasih karena telah ditunjuk oleh LDK PP sebagai tuan rumah.
“Tentunya kami berterima kasih kepada LDK PP yang telah menunjuk Jawa Tengah untuk menjadi tuan rumah. Semoga memberikan dampak bagi dakwah komunitas ke depannya,” ucapnya.
Sebagai bentuk dukungan, dalam hal ini PWM Jateng telah mempersilakan LDK PP Muhammadiyah untuk menggunakan fasilitas tempat yaitu UMS, di mana Rektor UMS Prof Sofyan Anif merupakan Bendahara PWM Jateng.
Arifin berharap agar Ketua PWM beserta jajarannya dapat menghadiri kegiatan Rakornas 25-27 Agustus mendatang. Namun Ketua PWM Jateng beserta jajarannya telah diagendakan untuk menghadiri kegiatan di Korea Selatan pada tanggal tersebut.
“Kami mohon maaf karena pada saat bersamaan kami harus menghadiri kegiatan di Korea Selatan, sehingga akan diwakilkan oleh Bendahara PWM Jateng yang sekaligus Rektor UMS, Prof Sofyan Anif,” ucap Tafsir.
Penulis Ain Nurwindasari Editor Mohammad Nurfatoni