PWMU.CO – Terong gulung daging menjadi menu memasak kegiatan ekstrakurikuler wira usaha SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Pucang Surabaya, Jumat (4/8/2023).
Kegiatan perdana di awal tahun ajaran baru ini diikuti sekitar 50 siswi. Acara di ruang rapat lantai 4 gedung Smamda A.
Narasumber memasak Hj. Nany Tjahyaningrum yang juga pengurus komite bidang pengembangan potensi siswa.
Ia menjelaskan, pemilihan terong mengenalkan pada siswa sayuran yang bisa diolah menjadi kudapan lezat.
Pukul 11.15 semua bahan sudah tertata yaitu terong, daging giling, tepung bumbu, merica, garam, gula tepung bumbu, bawang putih, dan bawang merah halus serta daun bawang pre. Tidak lupa minyak goreng.
Siswa sudah berkumpul di meja. Ada yang mengupas terong, memotong tipis-tipis, membuat adonan daging, meletakkan adonan daging ke dalam terong kemudian digulung, memberi tepung lalu menggoreng.
Adonan daging mencampurkan daging dengan bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan, bawang pre yang sudah dipotong tipis, garam dan gula secukupnya.
Ternyata siswi Smamda sudah bisa memotong terong tipis sehingga bisa digulung setelah diberi adonan daging, dibalur tepung kemudian di goreng. Ada juga yang eksperimen dengan irisan tebal lalu disusun seperti sandwich.
Kegiatan semakin seru saat menggoreng. Ternyata tak semua pengalaman. Ada yang takut kecipratan minyak sambil berteriak. Tingkah ini membuat temannya tertawa.
Begitu terong matang diletakkan di piring langsung ada yang memungut untuk mencicipi. Satu mencicipi lainnya juga ikut. Terong gulung daging di atas piring ludes.
Akhirnya semua terong gulung daging matang kemudian disajikan dan difoto.
Siswi kelas 10 yang mengikuti kegiatan ini sangat senang karena ini adalah pengalaman baru mereka di hari Jumat. Seperti yang disampaikan Kayla Virina kelas 10.13.
”Kegiatan keputriannya seru, Ini pengalaman pertama di Smamda. Ide memasak kreatif dan hasilnya enak,” kata Kayla.
Ia juga senang karena bisa bertemu dengan teman-teman dari kelas yang berbeda. Senada disampaikan Nanaya Putri Sasileirena yang satu kelas dengan Kayla.
Menurutnya, memasak bersama dengan teman dari kelas lain sangat seru. Jadi bisa kenalan juga. Di kegiatan ini ia juga mengenal snack dari terong yang ternyata enak.
Kegiatan pengembangan potensi siswa Komite Smamda pada tahun ajaran 2022-2023 yang lalu sukses mengadakan 22 kali kegiatan pembinaan keputrian dan tiga kegiatan orang tua mengajar.
Koordinator Bidang Pengembangan Potensi Siswa, Antaresti, bersyukur kegiatan pembinaan keputrian bisa aktif lagi. Peserta siswi baru kelas 10.
Penulis Resti, Nany, Tanti Editor Sugeng Purwanto