Harapan Besar Kepala SDMM
Kepala SDMM Ria Pusvita Sari MPd ikut hadir dalam pelaksanaan uji coba atau simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2023 ini.
Dia mengungkapkan harapan yang besar terkait dimulainya simulasi ANBK. Harapan tersebut mencakup peningkatan mutu pendidikan di sekolah, kesiapan siswa dalam menghadapi ANBK, serta peningkatan profesionalisme guru dalam pembelajaran berbasis teknologi.
“Diharapkan simulasi ini dapat menjadi langkah awal dalam meraih keberhasilan dalam asesmen nasional berbasis komputer dan meningkatkan kualitas pendidikan yang lebih baik di Indonesia,” ujarnya.
Pelatih Ahli Guru Penggerak Angkatan I yang kerap disapa Vita ini menjelaskan peran dan fungsi dari dilaksanakan simulasi ANBK ini. Setidaknya ada dua hal.
“Pertama, ANBK akan memberikan kontribusi yang signifikan dalam peningkatan mutu pendidikan di sekolah. Melalui simulasi ini, siswa memiliki kesempatan untuk terbiasa dengan format asesmen berbasis komputer,” katanya. Kemudian, lanjut Vita, siswa dapat memahami tipe pertanyaan, cara menjawab dengan cepat dan tepat, serta meningkatkan keterampilan komputer.
Kedua, simulasi ANBK merupakan langkah strategis bagi kesiapan siswa dalam menghadapi ANBK. Seiring dengan perkembangan teknologi yang pesat, penggunaan komputer dalam ujian merupakan suatu keniscayaan.
“Saya berharap bahwa simulasi ini dapat memberikan kesempatan kepada siswa untuk terbiasa dan menguasai teknologi komputer sebagai alat bantu dalam mengerjakan ujian,” harap dia.
Menurut Kepala Sekolah Inspiratif versi Acer 2023, dengan terbiasanya siswa menggunakan komputer dalam asesmen nasional ini, diharapkan siswa mampu menghadapi ANBK dengan lebih percaya diri dan berhasil meraih prestasi yang membanggakan. (*)
Penulis Zaki Abdul Wahid Ediitor Mohammad Nurfatoni