PWMU.CO – Lomba balap karung dan lomba tarik tambang di SD Muhammadiyah 12 Jalan Dupak Jaya V/21- 28 Bubutan Kota Surabaya berlangsung seru.
Lomba berlangsung di depan sekolah. Dimainkan tiap kelompok kelas. Tiap tim berlomba menjadi yang terbaik sekaligus mengerahkan supporter untuk memberikan semangat.
Lomba balap karung secara estafet. Satu anggota sampai finish dilanjutkan anggota lainnya. Mereka jatuh bangun melompat-lompat mencapai garis finish.
Valen mengatakan, capai sekali lomba balap karung ini. ”Harus lari cepat dan keselnya tidak jadi memang karena masih kalah cepat dengan kelompok lain. Tapi senang bisa teriak-teriak dan memberi semangat,” kata siswa kelas 6 Al-Qolam ini.
HSetelah balap karung diadakan lomba tarik tambang. Dalam lomba tarik tambang ini, setiap tim harus memenangkan dua sesi untuk bisa maju ke babak selanjutnya.
Serunya tiap kelompok dengan gigih menarik tambang besar itu supaya lawannya ikut tertarik. Kalau lawannya kalah pemenangnya sampai terjungkal karena tali dilepas lawan. Tapi mereka tertawa gembira.
Gibran, siswa kelas 4, yang berbadan besar bisa membawa kelompoknya menang. Mulai dari penyisihan sampai babak final.
”Alhamdulillah senang bisa jadi juara. Capek itu pasti tapi juara capeknya bisa hilang karena senang,” kata Gibran tertawa
Salman A-Farisi yang ikut lomba tarik tambang mengatakan, jatuh bangun bahkan sampai terseret tapi sangat senang dengan lomba ini.
”Senang sekali meski tangan terasa kemeng dan punggung terasi sakit akibat jatuh dan tertarik,” ujarnya.
Kepala SD Muhammadiyah 12 Surabaya Bayu Swara Setya Saputra mengatakan, kegiatan lomba Agustusan ini kita selenggarakan sebagai rasa syukur atas kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78.
”Bertandinglah secara sportif, kompak dan selalu bekerja sama. Menang dan kalah itu adalah hal yang biasa dalam perlombaan. Yang menang tetap rendah hati yang kalah jangan patah hati. Yang penting kita semua bisa happy,” katanya di hadapan para siswa.
Lomba Agustusan SD Muhammadiyah 12 Surabaya diadakan selama tiga hari. Senin-Rabu (14-16/8/2023).
Macam lomba seperti fun futsal, handball, tarik tambang, balap karung, estafet kertas, lari balap kelereng, pasang kancing baju, puzzle jum amma, tiup balon, menyanyikan Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah.
Lomba dibagi dua: kelas besar dan kelas kecil. Kelas kecil untuk siswa kelas 1 dan 2. Kelas besar siswa kelas 3 sampai dengan kelas 6. Masing masing kelompok terdiri dari 8-10 siswa.
Penulis Dzanur Roin Editor Sugeng Purwanto