PWMU.CO – Pengusaha Abdus Salam terpilih sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Muhammadiyah (Unmuh) Jember periode 2023-2027.
Seorang pengusaha properti Jember itu berhasil memperoleh dukungan mayoritas dalam acara Musyawarah esar IKA Unmuh Jember yang digelar di Aula Ahmad Zaenuri Unmuh Jember Ahad (20/8/2023).
Saat dikonfirmasi usai acara alumnus Fakultas Ekonomi itu mengatakan para alumni Unmuh Jember yang telah sukses meniti berbagai bidang seperti akademisi, pengusaha, dan politisi merupakan gerbong besar yang potesial.
Menurutnya, potensi tersebut memiliki dampak yang luar biasa jika dikelola dengan baik, membawa manfaat yang signifikan bagi mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan, para alumni, serta masyarakat pada umumnya.
“Ini (alumni) gerbong besar manfaatnya bisa sangat besar,” katanya.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Jember itu mengidentifikasi bidang wirausaha sebagai salah satu aspek yang dapat diupayakan dalam jaringan alumni Unmuh Jember.
Dia mengacu pada contoh yang menginspirasi, yaitu manajemen bisnis berbasis kelembagaan pendidikan yang telah diterapkan dalam koperasi Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan. Ragam usaha yang berasal dari koperasi Ponpes Sidogiri memberikan bukti bahwa model tersebut bisa diadopsi.
Sebagai seorang pengusaha dia mengungkapkan bahwa prioritas pertamanya yang akan dikerjakan adalah menyiapakan sekretariat yang efektif dan kemudian mengadakan rapat guna mematangkan struktur organisasi. Setelah itu, langkah berikutnya adalah memulai program kerja dengan mengidentifikasi dan menginventarisir para alumni yang ada.
“Saya berharap bisa menjadi wadah dan jembatan sehingga memberi manfaat kepada semuanya,” ujarnya. (*)
Penulis Andi Saputra Editor Mohammad Nurfatoni