Prioritas Students Exchange
Selanjutnya, Rizka menyampaikan rencana SD Mugeb untuk melaksanakan program Students Exchange ke negara tetangga dan siswa peserta Cambridge Assessment akan diberi kuota tersendiri untuk mengikuti kegiatan tersebut.
“Saat ini kami sedang dalam proses menjalin kerja sama dengan beberapa sekolah di Malaysia dan Singapura untuk pelaksanaan program students exchange ini. Dan khusus bagi siswa yang sudah mengikuti Cambridge Assessment nantinya akan kami berikan prioritas untuk dapat bergabung mengikuti program students exchange ini.”
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Pertanyaan tentang apakah Cambridge Assessment ini akan dapat dilanjutkan di jenjang pendidikan selanjutnya beberapa kali terdengar dari wali siswa yang saat ini anaknya telah lulus dan/atau menginjak kelas VI.
“Selama sekolah tersebut bekerja sama dengan Mentari Group dan/atau instansi lain yang bekerja sama dengan Cambridge, maka asesmen ini akan dapat dilanjutkan. Namun bila tidak, maka Cambridge Assessment bisa dilanjutkan dengan menghubungi lembaga-lembaga yang bekerja sama dengan cambridge,” jawab Rizka.
Seusai sesi tanya jawab, acara ditutup dengan pembacaan doa. Rizka menyampaikan permohonan doa dari para wali siswa agar kegiatan Cambridge Assessment tahun berikutnya akan berjalan lancar dan program students exchange akan dapat benar-benar terrealisasikan. (*)
Penulis Septemdira Intan Sari Suprobowati Editor Mohammad Nurfatoni/SN