PWMU.CO – Luar biasa, aksi TK lintas agama merdeka sampah. Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Jawa Timur bersama Eco Bhinneka Muhammadiyah Regional Banyuwangi punya cara seru memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Organisasi ramah anak ini mengajak siswa TK lintas agama untuk merdeka sampah. Salah satunya dengan mengedukasi peduli lingkungan sejak dini, minimal dengan membuang sampah pada tempatnya. Para peserta juga diimbau membawa tepak bekal dan tumbler sendiri.
Di hutan lindung De Djawatan Forest Banyuwangi Jumat (25/8/2023) pagi, anak-anak TK dapat berbaur dengan teman yang beragam agama dan suku budaya. Pasalnya aksi Merdeka Sampah ini diikuti TK Aisyiyah Tampo, TK Dinar Nasyiah Rogojampi, TK Dinar Nasyiah Benculuk, TK Katolik Stellace, TK Giri Saraswati, dan TK Paramita Pelangi Jaya.
Usai mengikuti kegiatan ini, Wanti Nuriska, Guru TK Paramita Pelangi Jaya, mengucapkan terima kasih atas undangannya. “Sangat luar biasa! Seluruh keluarga Nava Dhammasekha TK Paramita Pelangi Jaya sangat senang dapat hadir dalam kegiatan di De Djawatan karena banyak sekali manfaat yang didapat oleh para siswa,” ujarnya.
Wanti lantas menguraikan berbagai manfaat itu. “Anak-anak lebih mengenal cara menjaga kebersihan, mengerti manfaat lingkungan yang bersih, mengetahui dampak dari membuang sampah sembarangan, dan mengetahui sampah atau tempat yang kotor menjadi sarang penyakit,” terangnya, Ahad (27/8/2023).
Tak hanya itu, Wanti menilai siswa TK-nya juga bisa mengenal hewan maggot yang dapat menguraikan sampah organik. Selain itu, anak-anak mengenal perbedaan sampah organik dan non-organik. Terakhir, dia menyadari anak-anak mengerti bahwa menjaga kebersihan dimulai dari diri sendiri.
Dengan bekal ilmu pengetahuan yang telah didapat, dia mendoakan, “Semoga seluruh keluarga Nava Dhammasekha TK Paramita Pelangi dapat menerapkan di lingkungan rumah dan sekolah agar senantiasa bersih dan nyaman.”
TK Paramita Pelangi Jaya yang berlokasi di Dusun Sidorejo Wetan RT 02/RW 04 Desa Yosomulyo Kecamatan Gambiran Kabupaten Banyuwangi ini satu-satunya TK berbasis toleransi antarumat beragama di bawah naungan Depag Buddha Propinsi Jawa Timur.
Baca sambungan di halaman 2: Dapat Apresiasi