PWMU.CO – Bantu khusyuk beribadah, sepuluh anggota Pasukan Matahari (Pasma) SD Muhammadiyah 1 GKB (SD Mugeb) Gresik ‘dibaiat’, Jumat (1/9/2023).
Sesi baiat ini mengawali agenda pekanan Ceremony Jumat Pagi di lapangan timur. Kepala SD Mugeb Mochammad Nor Qomari SSi memandu proses baiat Pasma yang digagas Tim Pembinaan dan Pembiasaan Karakter (PPK).
“Hari ini kita akan membaiat kakak-kakak kita dari kelas V dan VI sebagai Pasma, Pasukan Matahari, SD Mugeb,” ujar Ari, sapaan akrabnya.
Kepada seluruh siswa kelas I-VI yang duduk berbaris di lapangan pagi itu, Ari menerangkan, “Pasma merupakan anak-anak yang diberi amanah ustad/zah menjadi petugas yang bisa membantu kalian untuk beribadah dengan tertib, rapi, dan tenang.”
Harapannya, sambung Ari, ibadah mereka akan lebih khsuyuk, khususnya saat pembiasaan shalat Dhuhur dan Ashar di Masjid Faqih Usman Kampus Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG). “Syaratnya hanya satu, peduli. Kita belajar menjadi pribadi peduli dari SD Mugeb,” imbuhnya.
Ari menegaskan, “Oleh karena itu, mari kita saksikan dan kita dengarkan bersama-sama, sebentar lagi kakak-kakak kalian dari kelas V dan VI ini akan dibaiat.” Suasana lapangan semakin tertib.
Sepuluh anggota Pasukan Matahari berdiri berjajar di samping sang kepala sekolah. Tim laki-laki di sisi kiri sedangkan tim perempuan di sisi kanan.
Tim Pasma kelas V terdiri dari Ainayara Athaya Iera (V Analyst), Ahnaf Renato (V Business), Muhammad Farhan Favian (V Design), Luqman Azmi (V Design), dan Rashieka (V Engine). Sedangkan tim Pasma kelas VI terdiri dari M. Abrisam (VI al-Amin), Aydin (VI Shiddiq), Kevin Azmy F.S. (VI Amanah), dan Marisca (VI Fathonah).
Baca sambungan di halaman 2: Prosesi Baiat