Ahmad Subhan Terpilih sebagai Ketua PDPM Kota Malang

Ahmad Subhan
Penyerahan bendera PDPM Kota Malang dari Mujahidin Ahmad, kiri, kepada Ahmad Subhan. (Hasan/PWMU.CO)

PWMU.CO – Ahmad Subhan terpilih sebagai ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Malang periode 2023-2027. Dia menggantikan Mujahidin Ahmad.

Dia terpilih dalam Musyawarah Daerah VIII di Aula Kampus 2 UMM, Ahad (3/9/2023).

Ahmad Subhan terpilih menjadi ketua PDPM Kota Malang dengan peroleh 181 suara. Jumlah pemilih terdaftar 253 namun yang memilih 197 anggota musyawirin.

Dalam rapat formatur terpilih disepakati Ketua Ahmad Suhhan, Sekretaris Ainur Rifqi, dan Bendahara Fauzi Syafar Hakim.

Hasil lengkap pemilihan formatur Musyda VIII PDPM Kota Malang.

Ahmad Subhan 181 suara

Radha Prasetya 177

Sawaludin Usman 169

Moch Saifudin 167

Ainur Rifqi 160

Fauzi Syafar 154

Hasan Albana 147

M Ridwan 143

Ahmad Rifki Mubarak 143

Yusa Feriyadi 130

Surya Agung Sabda 129

Dalam sambutannya Wakil Ketua PWPM Jawa Timur Amri di acara penutupan Musyda memberikan empat poin untuk kemajuan Pemuda Muhammadiyah.

Pertama, menjaga silaturahmi. ”Setelah terpilih formatur jangan lupa sowan ke bapak PDM maupun PDA dan lainnya,” katanya.

Kedua, semangat dakwah jangan sampai luntur. Lanjutkan dengan kreasi dakwah yang berkemajuan.

Ketiga, urusan politik jangan ragu, sungkan, apalagi antipasti. ”Jangan alergi politik. Kita sedang menghadapi tahun politik sehingga harus pandai-pandai memosisikan diri,” tuturnya.

Keempat, budaya dan seni dijadikan alat untuk berdakwah.

Ketua terpilih PDPM Kota Malang Ahmad Subhan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh musyawirin yang hadir dari awal hingga akhir dan memberikan amanah untuknya.

”Mari kita kawal bersama-sama Pemuda Muhammadiyah Kota Malang agar semakin maju,” kata Subhan.

Musyawarah Daerah (Musyda) VIII Pemuda Muhammadiyah Kota Malang bertema membangun dengan ilmu dan amal pemuda negarawan memajukan Kota Malang.

Dihadiri oleh Prof Dr Abdul Haris MA, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Malang, Anang Nafi’uzzaki SKep, Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Timur.

Ketua PDPM Kota Malang periode Mujahidin Ahmad MSc melaporkan jumlah anggota Musyda 253 peserta dari cabang dan ranting serta perwakilan PDPM. Di forum Musyda itu dia berpamitan meneruskan kuliah doktor ke Jepang.

Ketua PWPM Anang Nafiuzzaki dalam sambutannya mengatakan, ikut pemuda Muhamadiyah tujuannya menghimpun membina menggerakkan potensi pemuda  maka gerakan harus berarah mencapai tujuan tersebut.

Dia menyebut, deklarasi capres dan cawapres baru-baru ini yang begitu cepat mengagetkan banyak orang.  Dia berpesan di wilayah politik jangan sampai terjadi pertengkaran di antara kita sendiri.

”Saling mengkapling surga dan menuduh yang lainnya sesat. Di Pemuda Muhammadiyah tidak perlu ikut arus negatif yang gampang menghina, mengolok  di tahun Pemilu,” katanya.

Penulis Hasan Albana  Editor Sugeng Purwanto

Exit mobile version