PWMU.CO – Seminar Perkaderan digelar Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Karangasem (Mamsaka) Paciran Lamongan Jawa Timur, Sabtu (9/9/2023).
Kegiatan ini berlangsung di Aula Utama Pondok Pesantren Karangasem Paciran bekerjasama dengan Guru Informasi Tekonologi (IT) MTs Muhammadiyah 2 Karangasem (Madtsamuda) Itmam Khoiri sebagai narasumber.
Dalam kegiatan tersebut, dihadiri seluruh siswa dan siswi Mamsaka. Sebagai bentuk menyiapkan kader-kader yang siap dalam menghadapi perkembangan teknologi di era society 5.0.
Ketua panitia seminar Binty Robi’ Azzahra menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada siswa MAM 1 Karangasem Paciran akan bahaya society 5.0.
“Dan menyiapkan mereka agar siap dengan segala dampak atau kemungkinan yang terjadi di era society 5.0,” ungkapnya.
Menurutnya, di era society 5.0 ini akan banyak kegiatan atau pekerjaan manusia yang diambil alih oleh teknologi. “Akan banyak dampak yang terjadi karena perkembangan teknologi yang semakin maju, seperti pekerjaan manusia yang tergantikan. Sehingga tingkat pengangguran semakin bertambah,” imbuhnya.
Dengan kemajuan teknologi yang pesat, ditambah dengan hadirnya Artificial Intelligence atau kecerdasan buatan, menurutnya ini enjadikan tantangan untuk terus belajar dan berkembang.
Sebagai narasumber, Itmam Khoiri mengungkapkan, bahwa teknologi yang semakin maju, membuat kita harus paham akan penggunaan teknologi seperti Artificial Intelligence (AI).
“Kita saat ini berada di perkembangan teknologi 4.0. Sedangkan 5.0 masih berupa gambaran-gambaran tentang kehidupan masyarakat di era baru yang sudah terintegrasi dengan sistem teknologi berupa IoT dan AI,” kata Itmam. (*)
Liputan Wahidul Qohar Editor Nely Izzatul