PWMU.CO – Muhammad Abiyyu Dzaky, siswa SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Surabaya kelas 11.6 berhasil meraih sederet prestasi gemilang dalam Kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Vlll tahun 2023.
Prestasi yang berhasil ditorehkan, mulai dari Juara I total kualifikasi beregu divisi recurve putra, Juara II aduan beregu divisi recurve putra, Juara II total kualifikasi beregu divisi nasional putra hingga Juara II aduan beregu divisi nasional putra.
Dia mengaku sangat bersyukur kepada Allah SWT atas prestasi yang telah diukir. “Alhamdulillah bersyukur kepada Allah swt dan ada rasa lega karena perjuangan ketika latihan akhirnya terbayarkan,” ungkapnya, Jumat (29/9/2023).
Pertama kali dia mengikuti lomba panahan ketika tahun 2016 saat masih duduk di bangku SD kelas IV . Dalam kejuaraan yang diikutinya, dia mengungkapkan ada 348 atlet yang berlaga kala itu. Lomba yang diselenggarakan Gubernur Jawa Timur dan KONI Jawa Timur itu menjadi ajang perlombaan atlet tingkat Provinsi Jawa Timur. Adapun persiapan Training Center (TC) yang dilewatinya di laksanakan selama kurang lebih 100 hari.
Putra tunggal dari pasangan Andry Utama Sjamsul dan Vienadia Bandayani Sukma itu mengaku memiliki hobi bermain panahan. Olahraga memang menjadi aktivitas yang sudah sangat akrab dengan kehidupannya. “Saya suka olahraga karena memang melatih fisik, saya sangat bercita-cita bisa masuk akmil suatu saat nanti,” tegasnya.
Melihat segudang pretasi bidang olahraga itu, tentu saja menjadi kebanggaan yang mengukir senyuman Vienadia, Ibunda Abiyyu.
“Syukur yang tak henti diucapkannya itu mengingat sekian banyak lomba yang pernah dilaluinya. Alhamdulillah atas apa yang telah diraih ananda Abiyyu di setiap pertandingan walaupun kadang pernah kalah. Itu sudah hal biasa. Saya selalu terapkan ke ananda Abiyyu, harus tetap humble supaya ke depannya tetap Istiqomah,” ungkapnya.
Perempuan yang menginjak usia 50 tahun menceritakan jika sosok anaknya itu dari kecil selalu suka beraktivitas. Ketika usia 7 tahun sudah mengenal panahan, usia 9 tahun baru bergabung dengan olahraga panaha.
“Alhamdulillah, Smamda sangat mensupport Ananda, dari awal lulus SMP tidak ingin mencari sekolah yang lain. Hanya ingin ke Smamda saja. Saya yakin memang Smamda sangat mensupport anak didiknya dalam bakat dan prestasi. Hal ini yang membuat saya begitu optimis Abiyyu tetap bisa mengembangkan bakatnya juga mendapatkan pendidikan agama dan akademis dari sekolah ini. Satu paket komplit menurut saya,” tegasnya.
Berikut prestasi yang sudah pernah dicetak oleh Abiyyu.
- Juara III Aduan Beregu Recurve Putra pada Kejuaraan Nasional (KEJURNAS) PPLP dan SKO di kota Tarakan Provinsi Kalimantan Utara
- Juara II Aduan Individu Jarak 40 meter Divisi Nasional U18 Putra
- Juara I Aduan Beregu jarak 40 meter Divisi Nasional U18 Putra
Pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Junior Panahan di Tulungagung Jawa Timur
- Juara I Total Beregu Divisi Recurve Putra
- Juara II Aduan Beregu Recurve Putra
- Juara II Total Beregu Divisi Standard Bow Putra
- Juara II Aduan Beregu Divisi Standard Bow Putra
Selamat! (*)
Penulis Fibrina Aquatika dan Tanti Puspitorini. Editor Ichwan Arif.