PWMU.CO – KB TK Aisyiyah Krian, Sidoarjo, mengunjungi PT Garuda Food di Desa Driyoreyo, Gresik, Jawa Timur. Outing class ini terbagi menjadi dua tahap, yakni Kamis (19/10/2023) dan Jumat (20/10/2023).
Penanggung Jawab Outing Class Dian Ifoni menerangkan, kunjungan ke industri ini berlangsung dua tahap karena pihak pabrik tidak mengizinkan pengunjung dalam jumlah besar. “Sekolah mengikutkan semua kelompok. Kelompok A (A1, A2, dan A3), kelompok B (B1, B2, B3), dan KB,” terangnya.
Kelompok A dan KB berangkat pada Kamis pukul 07.30 WIB sedangkan kelompok B berangkat pada Jumat pukul 06.30 WIB. Semua guru ikut outing class. Sepanjang perjalanan menuju PT Garuda Food, anak-anak bernyanyi dan bercanda di dalam kendaraan.
Kepala Sekolah KB TK Aisyiyah Krian Sri Marganingsih SPd mengimbau, “Supaya semua guru lebih ekstra dalam mengawasi anak-anak, karena kegiatan ini dilaksanakan di luar sekolah, di mana anak-anak mendapatkan pengalaman baru di tempat yang berbeda, tidak di lingkungan sekolah.”
Dia menuturkan, guru hendaknya memberikan pengawasan khusus kepada anak-anak yang aktif sehingga anak yang aktif tetap mendapatkan pengalaman baru seperti teman-temannya. “Namun tidak membahayakannya di tempat yang baru tersebut,” imbuhnya.
Anak-anak sangat senang mendapatkan pengalaman baru di PT Garuda Food. Terlebih di pabrik Gery itu ada beberapa permainan seperti game 3D, Ipad AR 3D, dan 4D VR train. Semua siswa mendapat giliran bermain dengan panduan petugas pabrik. Mereka kian gembira karena mendapat satu paket produk Gery ketika pulang.
Qanita, siswa Kelompok A2 TK Aisyiyah Krian, mengatakan, “Aku kepengen ke sini lagi Bu Guru! Tempatnya bagus dan bersih, banyak permainan gamenya.” Dia menceritakan sambil tersenyum gembira.
Sri Marganingsih juga berharap, dari program ini, anak-anak mampu menceritakan pengalamannya dengan bahasa sederhana, baik ketika di sekolah maupun di lingkungan rumah. (*)
Penulis Anisah Coeditor Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni