PWMU.CO – Siswa KB Aisyiyah dan TK Aisyiyah 21 Benjeng Gresik Jawa Timur bekerja sama dengan rumah makan rocket chiken untuk melakukan pembelajaran di luar kelas berupa kegiatan lomba mewarnai dan Cooking Class, Jumat (20/10/2023).
Kepala TK Aisyiyah 21 Benjeng Lilis Latifah SPd menjelaskan kegiatan yang digelar di Rocket Chicken Benjeng ini lokasi yang tidak jauh dari sekolah sehingga siswa Kelompok bermain Aisyiyah dan TK Aisyiyah 21 Benjeng menuju lokasi dengan berjalan mulai pukul 07.45 WIB.
“Sesampai di lokasi anak anak disambut oleh kakak dari Rocket Chicken lalu segera diarahkan untuk memakai celemek dan cuci tangan secara bergantian terlebih dahulu,” tuturnya.
Dia mengungkapkan kegiatan Cooking Class yang dilakukan ini tujuannya yaitu memberikan pembelajaran secara nyata dan lebih bermakna kepada anak yaitu bagaimana proses pembuatan ayam krispy.
Hal tersebut, lanjutnya, sesuai dengan prinsip pembelajaran anak usia dini yang menyenangkan. Dalam kegiatan anak anak sangat senang dan aktif mengikuti praktik secara langsung mulai dari mengambil ayam, mencelupkannya dengan minyak dan membalutnya dengan tepung.
“Kegiatan selesai pukul 09.00 WIB diakhiri dengan tanya jawab dan ice breaking yang menyenangkan,” tambahnya.
Lomba Mewarnai
Lilis Latifah menjelaskan, selain kegiatan Cooking Class, siswa juga mengikuti kegiatan lomba mewarnai yang diselenggarakan, Kamis (19/10/2023) di TK Aisyiyah 21 Benjeng.
Kegiatan lomba mewarnai di mulai pukul 08.00 WIB diikuti oleh siswa kelompok bermain, kelompok A dan kelompok B dengan total perserta 65 siswa. Setiap kelompok diberikan gambar yang berbeda sesuai dengan kemampuan anak.
Para peserta mengikuti kegiatan dengan antusias dan semangat. Lilis Latifah memaparkan selain itu lomba tersebut memiliki tujuan untuk meningkatkan aspek perkembangan motorik dan seni serta meningkatkan kreatifitas anak.
“Dari hasil lomba mewarnai setiap kelompok diambil juara I-III.
Untuk Kelompok Bermain (KB) Aisyiyah Benjeng dimenangkan oleh Sabian, Naila dan Bryan. Pemenang dari TK kelompok A yaitu Ananda Nazeeta, Azka dan Icah.
Sedangkan untuk TK Kelompok B dijuarai oleh Memei, Arfan, dan Alif. Kegiatan hari pertama berjalan dengan lancar dan ditutup dengan pembagian piala kepada juara I-III serta foto bersama siswa. (*)
Penulis Utami Nurlaili. Editor Ichwan Arif.