PWMU.CO – Dua siswa SDMM Gresik Jawa Timur berhasil meraih kemenangan di ajang perlombaan tahunan Spelling Bee tingkat Regional Jawa Timur yang diselenggarakan English First (EF) Gresik, Ahad (22/10/2023).
Keduanya dari jenjang kelas VI WR Supratman, yaitu Sofia Anindya Rahma yang berhasil meraih juara II dan Hanahumaira Zafrani Hanan Juara III pada level English Group C.
Sebelumnya, SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik mengirim 87 siswa untuk mengikuti ajang yang bertajuk BEE Awesome (Jadilah yang Keren) di Icon Mall Gresik. Dengan keterangan bahwa 87 siswa tersebut terbagi menjadi 3 Group lomba.
English Group A dengan 23 peserta dari SDMM, peserta di Group A ini adalah mereka yang masih duduk di kelas I dan II, English Group B SDMM mengirim 44 siswa dan siswi dari kelas III dan IV sedangkan Group C dari kelas V dan VI, SDMM mengirim 20 peserta.
Mereka semua terjaring pada sistem pendaftaran terbuka secara internal sekolah melalui tim Bina Prestasi SDMM (Open Registration), di mana lintas 6 the Club (Program Peminatan Khas SDMM) mulai dari Matematika, IPA, Ismu, bahasa Inggris, literasi dan Robotika boleh ikut serta.
Guru Pembina Spelling Bee Ema Rohmah Hayati SPd mengungkapkan group A dan group B terhenti di semifinal maupun babak final.
“Babak penyisihan anak-anak diminta untuk menulis ejaan kata, kalimat dan kata. Mereka diminta untuk menulisnya di kertas sesuai dengan ejaan kamus Longman Dictionary, 50 persen nilai tertinggi masuk ke semi final, namun di semi final banyak yang mengeja kalimat-kalimat sulit yang dibatasi 15 detik dalam penulisan,” tutur pengajar bahasa Inggris ini.
Guru kelas IV Amerika yang kerap disapa Ema ini menjelaskan detail apa yang dihadapi siswa di babak Final yang penuh tantangan.
“Peserta akan diberikan 5 kata secara lisan, kata, kalimat dan kata lagi, mereka diberikan waktu 15 setiap katanya, setiap kata yang benar diberikan tambahan 1 point, dan merek diberikan kesempatan untuk mengulang kata namun masih dalam rentang 15 detik tersebut,” ujarnya.
Dari kedua siswi SDMM ini berhak untuk mengikuti babak Final Spelling Bee EF tingkat Nasional yang diadakan di Jakarta. “InsyaAllah ada yang berangkat ke Jakarta, 4 November mendatang,” ungkapnya.
Berikut data pemenang Spelling Bee EF Gresik dari Group C.
- Juara I Michael Savio Irawan – SD Mitra Harapan Madiun
- Juara II Sofia Anindya Rahma – SD Muhammadiyah Manyar Gresik
- Juara III Hanahumaira Zafrani Hanan – SD Muhammadiyah Manyar Gresik
Selamat! (*)
Penulis Zaki Abdul Wahid. Editor Ichwan Arif.