PWMU.CO – Asyiknya belajar perubahan zat benda dirasakan 53 siswa kelas III SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), Kebomas, Gresik, Jawa Timur, di selasar lantai 2, Senin (30/10/2023).
Merela berkumpul untuk praktik membuat es krim, sesuai dengan subtema Perubahan Wujud Benda. Teriknya udara siang tidak menyurutkan semangat mereka untuk belajar sambil bermain. Wajah mereka tampak berseri-seri walaupun habis melaksanakan Asesmen Matematika Muhammadiyah.
Praktik membuat es krim ini tentu sangat menarik, pasalnya udara yang cukup terik akhir-akhir ini sangat pas sekali untuk menyantap es krim. SD Almadany yang mempunyai jargon “School Of Exprecience’s” ini memang banyak melakukan pembelajaran di luar kelas.
Seperti yang diungkapkan oleh Waka Kurikulum Lilik Isnawati MPd. Menurutnya pembelajaran yang diterapkan SD Almadany adalah pembelajaran yang berbasis pada pengalaman nyata. “Jadi sangat tepat jika pada subtema Perubahan Wujud Benda guru kelas III praktik membuat es krim,” ujarnya.
Guru Kelas 3 Wahrur Rozi SPd menjelaskan dari proses pembuatan es krim ini siswa akan mengalami secara nyata terjadinya perubahan wujud benda dari benda cair (yakni susu cair) menjadi padat (es krim).
Bagi siswa kegiatan ini cukup menarik situasi di tengah udara cukup terik. Seperti yang diungkapkan oleh Muhammad Nauval Afkar. Walaupun sudah sering beli es krim tapi es krim buatan sendiri beda rasanya, apalagi makannya bareng dengan teman-teman. “Seru sekali rasanya pas tidak terlalu enek,” ujarnya.
Langkah Pembuatan Es Krim
- Campurkan susu cair dan susu kental manis dalam sebuah kaleng bekas biskuit
- Larutkan tepung maizena dengan air panas pada sebuah gelas plastik dengan air panas
- Campurkan laruatn tepung maizena, susu cair dan susu kental manis, aduk hingga merata
- Siapkan sebuah ember yang berisi es batu yang sudah ditaburi garam
- Lalu buat bulatan di tengah ember tersebut (untuk tempat kaleng biskuit bekas)
- Putar-putar hingga kurang lebih 30 menit
- Dan tara Ees krim ala SD Almadany siap disantap, taburi dengan toping meses, Chocolatis, atupun Oreo. (*)
Penulis Eli Syarifah Editor Mohammad Nurfatoni