PWMU.CO – LDKS gabungan empat sekolah Muhammadiyah di Gresik-Lamongan menempa IPM Junior jadi pemimpin masa depan. Hal ini mengemuka di sambutan-sambutan pada pembukaan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS), Jumat (3/11/2023).
Sambutan pertama disampaikan Mochammad Nor Qomari SSi, Kepala SD Muhammadiyah 1 GKB (SD Mugeb) Gresik. Ari, sapaan akrabnya, sambutan mewakili tiga kepala sekolah lainnya dari MI Muhammadiyah 4 (MI Mudipat) Brangsi, Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 Menganti dan SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (SD Mudri).
Ketua Forum Silaturahmi dan Komunikasi Kepala Sekolah Muhammadiyah (Foskam) SD MI Kabupaten Gresik ini menyampaikan, mengikuti LDKS selama Jumat-Ahad (3-5/11/2023) merupakan bagian dari program IPM Junior atau IPM Kids yang ada di empat sekolah.
“Ini adalah titik awal kita. Nantinya, 30 tahun mendatang, anak-anak akan menjadi pemimpin. Jadi kalian harus mengingat bahwa LDKS ini pernah kalian ikuti di MI Mudipat Brangsi, Kecamatan Laren, Kabupaten Lamongan,” ujarnya.
Ari meyakinkan, dengan mengikuti LDKS ini, di masa depan nanti mereka akan jadi pemimpin. “Maka jadilah insyinyur, dokter, ataupun pemimpin yang lain, lalu kalian harus kembali ke Muhammadiyah. Kembali bersama-sama di sini menjadi seorang pemimpin di bidangnya masing-masing!” ungkapnya.
Dia lantas menginformasikan, “Alhamdulillah hari ini kalian mendapatkan teman baru. Jadi nanti tidurnya tidak bersama sekolah atau madrasahnya sendiri, tapi akan dicampur. Semua wajib mengenal teman satu sama lain!”
“Di sini kalian akan dilatih bagaimana kepemimpinannya, kemandiriannya, ditempa agar menjadi pemimpin,” imbuhnya lalu berterima kasih kepada seluruh panitia lokal dan guru pendamping.
Ari menutup sambutannya dengan mengajak seluruh siswa berseragam Hizbul Wathan (HW) itu bertepuk HW. Dengan kompak dan semangat, mereka bertepuk tangan bersama.
Baca sambungan di halaman 2: Pemimpin Masa Depan