PWMU.CO – Inilah Juara Umum Festival Faqih Usman Ke-7 (FFU#7) 2023 yang diselenggarakan Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Nonformal (Majelis Dikdasmen dan PNF) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik diumumkan di Hall Sang Pencerah Hall Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG), Sabtu (11/11/2023).
Ketua Majelis Dikdasmen PNF Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik M Fadloli Aziz SSi MPd mengucapkan alhamdulillah dan selamat bagi siswa dan sekolah yang telah meraih juara.
“Kami ucapkan selamat dan sukses untuk para juara FFU ke 7 tahun 2023 ini. Semoga prestasi yang sudah diraih bisa menjadi penyemangat untuk senantiasa berupaya mengasah diri, melatih potensi, mengembangkan kualitas yang lebih baik dan bermanfaat,” katanya.
Hal serupa juga disampakaikan Ketua Panitia FFU Ke-7 Nurul Wafiyah MPd. Dia berharap setelah gelaran ini berakhir, bukan berarti berakhir pula dalam berkarya.
“Kami sangat mengharapkan semangat semua siswa dalam belajar dan berkarya, antusias guru dalam berinovasi menciptakan pembelajaran kreatif dan praktik-praktik baik kepala sekolah Muhammadiyah Kabupaten Gresik dalam mengelola sekolah. Kami tunggu karya-karya terbaiknya dalam FFU ke-8 tahun 2024 mendatang,” ujar Sekretaris Majelis Dikdasmen PNF PDM Gresik ini.
Dia berharap di setiap selesai penyelenggaraan FFU, semua sekolah bisa melakukan evaluasi dan refleksi tentang program sekolah khususnya yang berhubungan dengan prestasi siswa, untuk menentukan rencana tindak lanjut berkenaan dengan hal itu.
Jadi, lanjutnya setelah kegiatan ini sekolah bisa merefleksi diri. Dari hasil FFU Ke-7 ini apa yang harus diperbaiki atau apa yang harus dikuatkan lagi.
“Karena sebenarnya FFU adalah kegiatan tahunan yang jenis lombanya tidak banyak berubah, sehingga sebenarnya bisa dengan mudah mengukur ketercapaian dari program sekolah berkenaan dengan kegiatan siswa,” tandasnya.
Berikut juara Umum FFU Ke-7 tiap jenjangnya.
- Tingkat SD/MI: SD Muhammadiyah 2 Gresik (Pemerolehan prestasi yang diraih berupa 2 emas dan 3 special award)
- Tingkat SMP/MTs: SMP Muhammadiyah 12 GKB Gresik (Pemerolehan prestasi yang diraih berupa 4 emas, 4 silver, 4 bronze, dan 2 special award
- Tingkat SMA/SMK/MA: SMA Muhammadiyah 10 GKB Gresik (Pemerolehan prestasi yang diraih berupa 2 emas, 3 silver, 3 bronze)
- (*)
Penulis/Editor Ichwan Arif.