PWMU.CO – Bazar produk UKM (usaha kecil mikro) digelar pada acara Tabligh Akbar Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Sidoarjo, Ahad (12/11/2023).
Acara yang bertempat di Halaman Masjid At Thohir, Dusun Karombang, Desa Kedunh Cangkring, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur ini diikuti oleh pengusaha binaan Majelis Ekonomi Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) se-Kabupaten Sidoarjo.
Bazar ini menggelar berbagai produk hasil kreativiatas usaha Aisyiyah, mulai dari berbagai macam makanan olahan, minuman dan kerajian, batik sibori, hingga produk konveksi berupa jilbab jubah dan seragam Aisyiyah.
Ketua Majelis Ekonomi PCA Candi Wiedjayanti BA, salah satu peserta bazar, menyampaikan untuk membantu mengembangkan usaha anggota—selain mengikutkan berbagai pelatihan dan menyediakan modal usaha—juga membantu pemasaran. Salah satunya dengan mengikuti bazar ini.
Pada kesempatan ini Majelis Ekonomi PCA Candi menampilkan produk unggulan berupa minuman segar Woluhqu dan Lehjareh.
Woluhqu, minuman segar berbahan belimbing wuluh ini, diproduksi anggota Ranting Durungbedug. Sedangkan Lehjareh adalah minuman sehat milik kelompok usaha ibu-ibu Ranting Sidodadi.
“Semoga produk minuman ini lebih dikenal dan meningkatkan penjualan. Alhamdulillah produk binaan kami selalu habis diserbu ibu-ibu peserta pengajian ini. Untuk Woluhqu kemasan botol 300 ml dijual Rp 3500, Lehjareh 200 ml Rp 3.000,” jelasnya.
Baca sambungan di halaman 2: Ada Susu Kambing Muhammadiyah