PWMU.CO – Pemeriksaan dan pengobatan gratis digelar Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Drajat II Dusun Mantup, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Ahad, (12/11/2023).
Kegiatan ini bekerjasama antara PRM dengan Pimpinan Ranting Aisiyah (PRA) serta organisasi otonom (Ortom) Drajat II dalam rangka menyemarakkan Milad Ke-111 Muhammadiyah.
Acara bertempat di Halaman Gedung Dakwah Pimpinan Ranting Muhammadiyah Drajat II, Jalan Abdul Qodir Dusun Mantup Desa Drajat Baureno Bojonegoro.
Sebanyak 250 orang yang terdiri warga Dusun Mantup Desa Drajat dan warga sekitar tampak antusias mengikuti kegiatan ini. Terbukti dengan ramainya antrian sejak pukul 08.00 WIB.
Panitia bekerjasama dengan Rumah Sakit Islam (RSI) Muhammadiyah Sumberrejo memberikan pelayanan yang ramah serta layanan prima kepada masyarakat yang datang pada acara tersebut.
Sekretaris Panitia, Asyif Abdilah dalam kesempatannya menyampaikan, bahwa kegiatan Bakti Sosial yang berhubungan dengan kesehatan seperti kali ini sangat dibutuhkan masyarakat.
“Karena di samping banyaknya lansia yang harus kita perhatikan dari segi kesehatan, masyarakat juga akan bersentuhan secara langsung dengan Muhammadiyah melalui layanan seperti ini,” ujarnya.
Pukul 08.45 WIB baksos mulai dilaksanakan. Satu persatu warga yang telah datang dipanggil untuk pemeriksaan. Pemeriksaan pertama adalah menimbang berat badan yang kemudian dilanjutkan pengukuran tensi.
Tersedia pula bilik untuk konsultasi, sehingga warga dapat berkonsultasi langsung dengan dokter yang bertugas tentang kesehatannya. Setelah selesai melakukan pemeriksaan kesehatan atau konsultasi dengan dokter, warga mendapatkan paket berupa makanan dan air mineral.
“Alhamdulillah, atas support dari berbagai pihak serta kerjasama dan kekompakan dari Warga Muhammadiyah di Drajat II, konsep Baksos Kesehatan ini dapat terealisasi. Semoga kedepannya untuk kegiatan seperti ini dapat kita lakukan lagi secara berkala,” harap Asyif.
Dia mengatakan, pemeriksaan dan pengobatan gratis ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Milad Ke-111 Muhammadiyah serta Pengukuhan Pimpinan Ranting Muhammadiyah, Pimpinan Ranting Aisyiyah serta organisasi otonom di Ranting Drajat II. (*)
Penulis Bayu Firdaus Editor Nely Izzatul