PWMU.CO – Siswa Smamita (SMA Muhammadiyah 1 Taman), Laila Rahma, berhasil juara III News Casting English Week XXVIII Nationwide. Ajang tersebut diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Rabu (22/11/2023). Ajang tahunan ini diikuti banyak peserta mulai dari tingkat SMP sederajat dan SMA/SMK sederajat.
“Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT karenaNya lah saya bisa meraih juara III. Saya sangat berterima kasih untuk semuanya yang telah mendukung kami,” kata Laila. Laila menambahkan, persiapannya sejak sekitar tiga pekan sebelum final. “Dibantu oleh guru pembimbing Miss Imara saya menyiapkan materi lomba,” ungkapnya.
Menurutnya, setelah pertandingan ini, ia harus lebih memperketat latihan bersama pembimbing, memperkaya kosa kata bahasa Inggris demi menambah vocabulary dan lebih sering mengikuti lomba newscast dengan harapan bisa meraih lebih banyak pengalaman, wawasan, beserta kenalan atau relasi.
Sementara Wali Kelas Muhammad Junaidi mengungkapkan rasa syukurnya atas capaian Laila. “Alhamdulillah akhirnya target untuk juara tercapai. Apalagi even English Week. Dari kelas X Laila memang ingin ikut lomba yang berkaitan dengan News Casting,” kenangnya.
Setelah dariSsmamita, kata Junaidi, Laila ingin melanjutkan ke jurusan Sastra Inggris. “Jadinya linear sama lombanya. Bismillah semoga Laila diterima di Sastra Inggris Unesa nantinya,“ doanya.
Junaidi menyampaikan, prestasi ini tak lepas dari peran besar orang tua dan guru yang sangat giat membimbing siswa dalam belajar. “Sekolah memotivasi dan mengapresiasi kepada siswa yang berprestasi dan yang telah mengharumkan nama sekolah,” imbuhnya. (*)