PWMU.CO – Aneka lomba warnai Peringatan Isra Mikraj 1444 H di SMP Muhammadiyah 12 (Spemdalas) GKB Gresik Jawa Timur, Selasa (6/2/24).
Wakil Kepala Pembiasaan dan Pembinaan Karakter (Waka PPK) Spemdalas Rohmawati MPd mengharapkan dengan lomba-lomba yang dilaksanakan akan muncul bibit-bibit juara dalam level kelas.”
Mengangkat tajuk Ismi’ Competition (Isra Mikraj Competition), terdapat lima lomba yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi Spemdalas. Lomba tersebut adalah mading 3D, pidato bahasa Indonesia, adzan, tahfidh, dan berkisah.
Ketua Pelaksana Ismi’ Competition, Eka Ayu Pradiska Putri MPdI menjelaskan mempersiapkan petunjuk dan teknis pelaksanaan lomba.
“Untuk lomba mading, tiap kelas menyiapkan mading 3D di kelas-masing. Ukuran mading adalah panjang 120 cm dan lebar 100 cm. Saat penilaian, ada 2 siswa yang akan mempresentasikan madingnya kepada juri. Sedangkan kriteria penilaian mading adalah kesesuaian tema, keunikan, kreativitas, dan kelengkapan unsur,” jelasnya.
Untuk lomba pidato, lanjutnya, peserta menyajikan pidato maksimal 5 menit. Kriteria penilaian pidato adalah tema, intonasi, ekspresi, dan sistematika. Lomba adzan adalah menggunakan adzan subuh. Irama yang digunakan menggunakan irama kurdi.
“Sedangkan kriteria penilaian adalah makharijul huruf, irama dan suara, adab, serta kerap,” katanya.
Lebih lanjut, Ayu menambahkan terkait lomba tahfidh. Surat yang dilombakan adalah al-Ahzab ayat 21-23. Untuk kriteria penilaiannya adalah adab, fashohah, kelancaran, tajwid, dan lagu.
Lomba terakhir, sambungnya, adalah berkisah tentang perjalanan Isra Mikraj Nabi Muhammad dan bagaimana beliau menerima perintah shalat. Untuk lomba ini peserta dapat berkisah maksimal selama 5 menit. Untuk kriteria penilaian adalah kesesuaian tema, kolaborasi, ekspresi, intonasi, dan vokal.
Para Juara
Berikut adalah para juara Ismi’ Competition 2024 Spemdalas.
- Lomba Adzan
- Muhammad Fahreza VII Disciplin
- Kevin Putra Fahardika VIII Dubnium
- Valleno Rafansyah IX Cordoba
- Lomba Pidato
- Cheryl Azzela S. VII Fair
- Amira Henita VIIIFerum
- Kansa Almira VIII Hadramaut
- Lomba Tahfidh
- Kafhaya Tsabita Ardana VII ICP Honesty
- Carissa Veda VIII ICP Helium
- Mahiraa Athaya Rizmananda IX Cordoba
- Lomba Mading 3D
- Kelas VII Care
- Kelas VIII Ferum
- Kelas IX Egypt
- Kelas IX ICP Istanbul
- Lomba Berkisah
- Dyah Ayu dan Malihah Rati VII Brave
- Kamila Tolentino dan Nararya Rima Z VIII ICP Rubidium
- Aufa Nur dan Lunetta Adiella IX Damascus
Selamat! (*)
Penulis Fitri Wulandari. Editor Ichwan Arif.