PWMU.CO – MIM 1 Karangagung Palang, Tuban, Jawa Timur menjadi juara umum dalam lomba Tapak Suci yang digelar SMP Muhammadiyah 1 Babat (SMP Mutuba). Acara diselenggarakan di halaman sekolah, Jum’at-Sabtu, (2-3/2/2024).
Pelatih Tapak Suci MI Muhammadiyah 1 Karangagung Palang, Ahmad Hariyadi merasa senang, meskipun di awal ia mengaku tidak menggebu untuk mendapatkan juara. “Alhamdulillah tim kami sering meraih juara umum. Meskipun demikian kami tetap melakukan persiapan bila akan mengikuti lomba,” ucapnya.
Dia menjelaskan, khusus lomba Tapak Suci (TS) di Semarak SMP Mutuba ini, MIM 1 Karangagung melakukan persiapan selama 1 bulan. “Saya selalu menekankan pada tim peserta lomba untuk fokus dan memaksimalkan kemampuan yang dimiliki dan mendengarkan arahan official,” jelasnya.
Dia menuturkan, MIM 1 Karangagung mengirimkan 6 atlet dan Alhamdulillah semua mendapat juara. Rinciannya adalah meraih 2 emas, 2 perak dan 2 perunggu. Berikut daftar siswa yang meraih juara.
- Jihan Ramadani juara 1 kelas G Pi
- Ibnu Aqil juara 1 Kelas C Pa
- Fatir juara 2 Kelas F Pa
- Abbyan juara 2 Kelas E Pa
- Harera juara 3 Kelas D Pi
- Siva juara 3 Kelas E Pi
Kepala SMP Mutuba, M Sande Ariawan, dalam sambutan penutupan lomba, mengaku sangat gembira karena SMP Mutuba didatangi para atlet hebat dari berbagai SD/MI Se-Kabupaten Lamongan, Bojonegoro, dan Tuban.
“Melalui event ini, kemampuan teknik dan fisik pencak silat diuji. Nantinya kemampuan yang sudah ada dapat dipertajam lagi ketika para pemenang ini dapat melanjutkan sekolah bersama program unggulan tapak suci di SMP Mutuba,” jelas pendekar tapak suci ini.
Sande Ariawan menjelaskan, piala yang diperebutkan ada 40, yakni Juara 1, 2 dan 3, serta 1 piala untuk Juara Umum. Kelas yang ditandingkan mulai kelas C, D, E, F dan G lima kelas putra dan putri jadi jumlah 10 kelas. Jumlah aparat pertandingan yang terdiri dari ketua pertandingan, sekretaris pertandingan dan 10 wasit plus pembantu wasit.
Dia mengucapkan selamat kepada MIM Karangagung Palang Tuban yang ikut menjadi peserta dan telah berhasil menjadi Juara Umum dalam lomba Tapak Suci Semarak SMP Mutuba tahun 2024.
“Terima kasih kepada semua peserta lomba, aparat pertandingan dan wasit, serta panitia dalam lomba tapak suci ini. Selamat jumpa pada acara Semarak SMP Mutuba 2025,” pungkasnya.(*)
Penulis Hilman Sueb Editor Nely Izzatul