PWMU.CO – Gedung PPI AMF awalnya calon sekolah berstandar Belanda. Hal ini diungkap Ketua Badan Pembina Harian (BPH) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Prof Dr Muhadjir Effendy MAP ketika menghadiri peluncuran Pondok Pesantren Internasional Abdul Malik Fadjar (PPI AMF), Rabu (21/2/2024).
Saat sambutan, Prof Muhadjir bersyukur pagi itu bisa bersama-sama menyaksikan launching International Islamic Boarding School Muhammadiyah AMF. Ia membenarkan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr dr Sukadiono MM yang dalam sambutannya menceritakan awal mula Prof Muhajir menginisiasi pendirian ponpes tersebut. Yakni ketika rapat PWM Jatim periode 2010-2015.
“Ini sudah sangat lama kita tunggu kehadiran sekolah ini. Saya yang sebetulnya punya inisiatif, jadi terbengkalai karena kemudian harus berada di Jakarta,” terang Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI itu.
Kata Prof Muhadjir, sebetulnya dulu ia dan mantan Rektor UMM Prof Fauzan sudah menyiapkan lahan sekitar 6 hektar di Karangploso. Namun akhirnya tidak jadi di sana karena menempati bangunan di mana PPI AMF berdiri saat ini.
“Ini sebetulnya bukan mangkrak. Ini dibangun oleh seorang profesor dari Malang yang tinggal di Belanda. Dia ingin pensiun kembali ke Malang kemudian bikin sekolah berstandar Belanda. Dia ingin menghabiskan waktu usia pensiun di Malang,” terangnya di aula lantai 4 PPI AMF.
Tapi ternyata dengan pertimbangan tertentu, sambungnya, profesor itu kembali memutuskan menetap di Belanda. “Kemudian gedung ini ditawarkan ke UMM. Nah, ketemulah itu rencana yang berlarut-larut tidak segera terealisasikan dengan ini,” kenangnya.
“Allah mungkin telah menggariskan perjalanan merintis perguruan yang cukup prestisius di Jatim ini,” lanjut Rektor UMM tiga periode ini, yaitu tahun 2000–2016.
Prof Muhadjir menegaskan, harganya tidak seberapa kalau dibanding dengan kualitas bangunan maupun gagasan yang berada di belakang berdirinya perguruan ini. “Insyaallah dalam waktu singkat kita harus segera merealisasikan rencana besar itu,” imbuh alumnus Universitas Airlangga (Unair) Surabaya itu.
PPI AMF kini berdiri megah di lahan seluas 1,1 hektar. Alamatnya di Jalan Pangestu, Dusun Telasih Kepuharjo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. (*)
Penulis Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni