PWMU.CO – SMPM 12 Sendangagung, Paciran, Lamongan, Jawa Timur berhasil menyabet juara 1 dalam Turnamen Futsal Tingkat SMP se Jawa Timur yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Maskumambang Gresik, Sabtu-Kamis (17-22/2/2024).
Kegiatan bertajuk Maskumambang Fest#1 yang dipusatkan di GOR Lapangan Futsal Maskumambang Dukun Gresik ini diikuti sekolah-sekolah Se-Jawa Timur dengan jumlah 32 tim. Adapun SMPM 12 Sendangagung mengirimkan 2 tim, yakni Tim A dan Tim B.
Kepada PWMU.CO, pelatih dan official tim SMP Muhammadiyah 12 Sendangagung Ngajiono SPdI mengaku bersyukur tim A berhasil meraih juara 1.
“Alhamdulillah Tim A berhasil menjadi juara 1 setelah mampu mengalahkan lawan-lawannya. Saat babak penyisihan berhasil menang 7-0 vs SMPM 10 Melirang Bungah Gresik, kemudian di 16 besar berhasil menang 4-1atas MTs Mazra’atul Ulum Paciran,” terangnya.
Pada perempat final, tim SMPM 12 menang 2-1 atas MTs Muhammadiyah 15 Al Mizan Lamongan dan pada semifinal berhasil mengalahkan tim SMPM 14 Karangasem melalui adu tendangan penalti dengan skor 3-1.
“Setelah bertanding sama kuat 4-4, pada pertandingan final SMPM 12 Paciran berhadapan dengan UPT SMP Negeri 11 Gresik yang mayoritas pemainnya ikut SSB. Namun Alhamdulillah pertandingan final berhasil dimenangkan oleh SMPM 12 Paciran dengan skor 1-0,” terang ustadz yang fasih berbahasa arab ini.
Pria asli Kandangsemangkon ini menjelaskan, gol penentu kemenangan di cetak oleh Muhammad Fahri Akbar. Selain itu, yang bermain gemilang dalam final adalah Erlangga Da Silva (Kiper) yang dinobatkan sebagai pemain terbaik di turnamen Maskumambang Fest #1 Se-Jawa Timur ini.
“Adapun tim B hanya berhasil sampai babak perempat final setelah dikalahkan tim futsal SMP Modern Al-Miftah Bunga Gresik dengan skor tipis 4-3,” imbuh Miftah Uchya pendamping Tim SMPM 12.
Kepala SMPM 12 Sendangagung, Aminuddin SPd menyambut bangga prestasi yang ditorehkan oleh anak-anak asuh ustadz Ngajiono dan Miftah Uchya dalam turnamen di Maskumambang ini.
“Kegiatan latihan ekstra futsal mingguan di SMPM 12 Paciran diadakan minimal 2-3 kali seminggu, yakni hari Sabtu kelas 7 dan Ahad kelas 8-9. Sedangkan hari Kamis/Jum’at untuk tim pilihan, jika ada turnamen/ lomba futsal maka menambah porsi latihan khusus, kegiatan ekstra futsal dadakan sore hari setelah ashar,” ungkap alumnus KMI Gontor tahun 1994 ini.
Tim A
- Arkan Sayyaaf Arrifan
- Afdhal Raihan Azhar
- Rizqi Mubarok Al Masrur
- Muhammad Fathul Irham
- Dwi Azriel Al farisy
- Muhammad Fahri Akbar
- Bahrul Ulum Putra. D
- Ahmad Firdaus
- Sheva Aqiela Najmie. A
- Alief Mahyuda Jenery
- Dicky Firmansyah
- Erlangga Da Silva
- Tim B.
- 1. Muhammad Afi Ahsan
- 2. Bintang Samudra Chilmi
- 3. Muhammad Adam
- 4. Pradipta Kaka Atmaja
- 5. Muhammad Favian Al-Bassam
- 6. Ahmad Zakky Al Azzam
- 7. Muhammad Alvian Syauqy. F
- 8. Muhammad Daniel Kurniawan
- 9. M. Richal Silmi Yazi
- 10. Teguh Santosa
- 11. Johan Ravel Pratama.A
- 13. Belva Adena Izdihar
(*)
- Tim B.
Penulis Gondo Waloyo Editor Nely Izzatul