PWMU.CO – Kelas Tahfidh SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik (Berlian School) Jawa Timur mengadakan Rihlah, Selasa (27/2/2024).
Wakil Kepala Berlian School bidang Pembinaan dan Pengembangan Karakter (PPK) Aditama Sag mengatakan Rihlah Tahfidh Berlian School ini merupakan program kelas tahfidh.
“Program ini untuk mendukung proses hafalan anak-anak supaya tetap enjoy dan rileks pikirannya dalam menghafalkan,” katanya.
Hal senada juga disampaikan Waka Berlian School bidang Pengembangan Pendidikan (PP) Farikha SPd. Dia menjelaskan Program Rihlah ini menggunakan tema Alam dan al-Quran Inspirasiku.
“Tema ini cocok untuk kegiatan Rihlah karena ini karena tujuan anak-anak nanti ke wisata alam dan yang kedua ke masjid,” katanya.
Dia menuturkan, kegiatan Rihlah Tahfidh ini di ikuti oleh 2 kelas tahfidh yaitu dari kelas I Asoka dan kelas II Al-Jamal dengan jumlah 48 siswa.
Kegiatan Rihlah ini anak-anak akan mengunjungi 2 tempat yang pertama ke wisata alam setigi di daerah Sekapuk Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik. Di Wisata Alam Setigi ini anak-anak di ajak mengenal alam, karena di wisata ini ini dikelilingi bebatuan, bukit, dan ada danau di tengah-tengahnya selain itu wisata ini menyuguhkan pemandangan gunung kapur yang tidak biasa.
Wali Kelas Tahfidh II Al-Jamal Hayyinatin mengatakan di tempat wisata ini anak-anak dapat menemukan berbagai wahana. Di antaranya adalah Patung Semar, jembatan peradaban, candi topeng nusantara, miniatur Masjid Persia, air terjun, Telaga Warna, dan masih banyak lagi.
“Selain itu anak-anak bisa belajar di alam sambi murojaah hafalannya dan di akhir sesi anak-anak bisa bebas berenang di telaga warna,” katanya.
Setelah dari bukit setigi, anak-anak di ajak untuk ke Masjid Akbar Moedhar Arifin Sekapuk yang lokasinya tidak jauh dari Wisata Setigi. Di masjid ini anak-anak diajak untuk shalat berjamaah, murojaah bersama, membaca al-Quran, berdzikir dan melihat sekeliling Masjid Moedhar Arifin yang begitu megah bangunnya.
Kedatangan anak-anak juga di sambut baik oleh pengurus Masjid Moedhar Arifin, bahkan pengurus Masjid Moedhar Arifin menyampaikan respon positifnya.
Kegiatan Rihlah Kelas Tahfidh ini juga mendapat respon positif dari wali murid kelas tahfidh Berlian School, karena kegiatan rihlah ini anak-anak merasa sangat senang dan semangat. Hal ini di sampaikan oleh ibunda Nabila Ghaisani kelas I Asoka.
“Alhamdulillah, dapet cerita katanya mba geca happy sekali us. Terima kasih nggih us telah mendampingi anak anak,” tutur Ibunda Nabila Ghaisani.
Dia berharap Program Kelas Tahfidh Berlian School selalu mendapatkan respon positif dan terus bisa menjadi motivasi dan semangat anak-anak dalam menghafalkan al-Quran. (*)
Penulis Dina Auliyah. Editor Ichwan Arif.