PWMU.CO – Olympicad bisa menjadi media studi tiru guru dan kepala sekolah disampaikan Ketua Majelis Dikdasmen dan Pendidikan Nonformal (PNF) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Didik Suhardi PhD, Rabu (6/3/2024).
Dalam sambutan pembukaan Olympiade Ahmad Dahlan (Olympiacad) Ke-7 2024 yang dilaksanakan di Sarana Olah Raga (SOR) si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, dia mengatakan Olympicad ini dimulai dari Jawa Timur, yaitu yang pertama dan kedua.
“Di Jawa Timur selama 2 kali. Olympicad ini memiliki dampaknya luar biasa untuk pengembangan dan syiar, silaturrahim, serta untuk studi tiru,” katanya.
Dia menyampaikan, kegiatan ini juga bisa memberikan kesempatan pada siswa untuk berprestasi dan unjuk kerja. Maka, tegasnya, Olympicad ini dibawa ke tingkat nasional.
“Alhamdulillah, Olympicad ini sudah berjalan yang ketuju. Silakan semua siswa, guru, dan kepala sekolah menyiapkan diri untuk mengikuti Olympicad Ke-8. Panitia juga akan melakkan evaluasi, terkait dengan persyaratan supaya pelaksananann nanti bisa lancar dan sukses,” jelasnya.
Dia juga mengucapkan terima kasih pada Jawa Barat yang telah bersedian menjadi tuan rumah. Mengapa dipilih Jawa Barat sebagai tuan rumah. “Alasan pertama yaitu karena Jabar adalah kampung halaman Pak Ketum (Ketua Umum PP Muhammadiyah). Alasan kedua, Olypicad ini menjadi pemicu, pemacu, motivasi supaya AUM di Jawa Barat lebih banyak lagi.
“AUM di Jawa Barat bisa lebih banyak, lebih maju, dan sukses,” katanya.
Untuk itu, lanjutnya, mari kita sukseskan Olympicad. Olympicad ini adalah unjuk kerja baik untuk siswa dan juga guru. Ini adalah satu forum yang sangat murah untuk saling bersilaturrahim dan saling studi tiru.
“Di sini banyak sekolah yang bagus, kepala sekolah yang bagus, dan siswa yang luar biasa. Bagi kepala sekolah yang sekolahnya masih berkembang silakan belajar. Tidak harus ke sekolah tetapi di ajang ini bia dijadikan sebagai studi tiru,” jelasnya.
Di sini juga, sambungnya, nanti ada international Conferention yang dihadiri native speaker dari luar negeri. “Ini adalah event yang sangat langkah. Acara Ini bisa dijadikan ajang untuk menambah wawasan,” ungkapnya.
Dia berharap, Olympicad Ke-7 ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses. “Bismillah, acara Olympicad ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses sampai akhir nanti,” tandasnya. (*)
Penulis/Editor Ichwan Arif.