PWMU.CO – Aktivis Masjid Alumni dan Anggota Teater Alif SMA Muhammadiyah 2 (Muha) Genteng Banyuwangi membagikan 650 takjil, Sabtu (23/3/2024).
Takjil berupa es buah dibagikan di depan kampus Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah (ITBM) Genteng, tepatnya di Jalan Diponegoro 60 Genteng Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.
Pembagian takjil dipimpin langsung oleh Waka Kesiswaan SMA Muha Genteng Ahmad Khoirudin SPd. Menurutnya kegiatan ini terasa istimewa karena dilakukan oleh Remaja Masjid dan Kelompok Teater Alif SMA Muha Genteng.
“Sebenarnya kegiatan semacam ini merupakan kegiatan rutinitas tahunan. Tahun-tahun sebelumnya dilakukan oleh ortom IPM, HW dan PMR SMA Muha Genteng, namun kali ini dilakukan oleh aktivis masjid yang kami kemas dengan kegiatan dakwah,” ujar alumnus IAIN Syarif Hidaytullah Jakarta ini.
“Selain itu, dana kegiatan berbagi takjil ini diambil dari kas sosial SMA Muhammadiyah 2 Genteng,” imbuh pria yang pernah mondok di Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo ini.
Sementara itu Waka Ismuba Moh. Sulim berpesan, pada saat pembagian takjil nanti tolong jadikan ladang dakwah. “Tunjukkan sikap ramah dan buatlah kesan kita yang butuh berbagi, bukan penerima yang seolah membutuhkan,” tuturnya.
Sejumlah 35 personil dari 2 kelompok aktivis masjid alumni remas dan teater alif pukul 13.30 WIB berkumpul di rumah salah satu siswa di dekat lokasi pembagian takjil.
Mereka mempersiakan, meracik dan mengemas takjil pada gelas plastik agar tidak mudah tumpah. Untuk menu es buah merupakan hasil praktek pelajaran Prakarya dan Kewirausaah (PKWU) yang pernah dipraktekkan saat gelar karya P5 tiga bulan silam. Es buah ini berupa campuran tiga buah, mutiara, sirup dan susu cair.
Tepat pukul 16.30 WIB takjil dibagikan dan hanya tempo 30 menit 650 gelas es buah habis dibagikan kepada warga yang melintas di Jalan Diponegoro Genteng. Usai pembagian takjil, semuanya kembali ke SMA Muha Genteng untuk bukber. (*)
Penulis Abdul Muntholib. Editor Sugiran.