PWMU.CO – TK Aisyiyah 1 Kota Probolinggo menggelar Santunan Anak Yatim dan Dhuafa di sekolah jalan KH Mansyur 109 Kelurahan Mangunharjo Kota Probolinggo, Jawa Timur, Sabtu (30/3/2024).
Acara dibuka tepat pukul 15.35 oleh dua MC yakni Holila dan Arlina Diva Maryanti dengan menyapa anak-anak dan sahabat yatimnya. Lalu dilanjutkan dengan dongeng.
Dongeng pertama di sampaikan oleh anggota tim dari Kampung Dongeng Probolinggo yaitu Nur Aini, dengan tema berpuasa. Pada dongeng ini Kak Aini, panggilan akrabnya, berpesan puasa adalah menahan diri dari rasa lapar, haus, serta menahan nafsu, baik itu marah, berbohong, dan sesuatu yang merugikan sehingga dapat mengurangi pahala puasa.
Pembacaan ayat suci al-Qur’an disampaikan oleh Muhammad Faiz Adam Al Fatih dari kelompok B4 yang membacakan Surat al-Maun 1-7. Dilanjutkan membaca sari tilawah oleh Shabira Ayesha Putri Efendi dari B1.
Kepala TK Aisyiyah 1 Kota Probolinggo Aryzana Maharanny MPd beliau menyampaikan terima kasih atas kehadiran anak-anak dengan sahabat yatimnya beserta pendamping dan orang tua.
“Adapun dana santunan Sahabat Yatim ini di peroleh dari hasil infak anak setiap hari Jumat selama satu tahun dan ditambah dengan sumbangan dari beberapa wali murid. Semoga di tahun depan anak-anak TK Aisyiyah 1 dapat berbagi kembali. Amin, amin ya Rabbal alamin,” tuturnya.
Total sahabat yatim dan dhuafa yang diberi santunan 184 anak. Sama dengan jumlah keseluruhan siswa TK Aisyiyah1 Kota Probolinggo. Namun yang dapat hadir saat acara sebanyak 171 anak yang memenuhi aula atas TK Aisyiyah 1, sedangkan siswa yang bisa hadir sebanyak 115 anak.
Dengan berpakaian busana Muslim rapi tampak duduk berjajar bersama siswa TK Aisyiyah 1 kelompok A1 sampai dengan kelompok B4. Setiap anak duduk bersebelahan dengan Sahabat yatim/dhuafa yang diajak.
Ketua Majelis PAUD Damen Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Probolinggo Dra Tri Gusminarti mengucapkan doa yang diperuntukkan bagi anak-anak di sela sambutannya “Semoga anak-anakku selalu diberikan kesehatan sehingga dapat terus berbagi dengan sesama,” ucapnya.
Acara dilanjutkan dengan foto bersama dan pembagian santunan kepada sahabat yatim yang dimulai dari kelompok A1, A2, A3, dan A4, serta dilanjutkan kelompok B1, B2, B3, dan B4.
“Terima kasih atas kehadiran sahabat yatim dan dhuafa beserta pendamping di TK Aisyiyah 1. Semoga di tahun-tahun berikutnya anak-anak kami dapat melaksanakan kegiatan ini,” tutup MC Diva di akhir acara. (*)
Penulis Arlina Diva Maryanti Editor Mohammad Nurfatoni