PWMU.CO – Silaturahmi IGABA Kabupaten Gresik yang bertema Indahnya Mendidik digelar di Gedung Dakwah Muhammadiyah Dukun, Ahad (21/4/2024).
Hadir Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Gresik Innik Hikmatin, Koordinator Bidang Majelis PAUD Dasmen Ning Munasichah SAg, Ketua Majelis PAUD Dasmen PDA Gresik Musyrifah SAg, dan seluruh anggota Majelis.
Di depan 446 peserta yang terdiri dari kepala dan guru TK Aisyiyah, kepala dan guru kelompok bermain Aisyiyah, serta kepala dan guru TPQ Aisyiyah, Ketua Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kabupaten Gresik Eulis Su’adah MPd menyapa satu per satu hadirin dalam acara tersebut.
Eulis juga menyampaikan tujuan silaturahmi ini yakni untuk mempererat persaudaraan dan kekompakan warga Aisyiyah.
“Saya ucapkan terima kasih atas terlaksananya acara ini kepada seluruh panitia penyelenggara dan kepada seluruh pimpinan IGABA yang telah mendukung kelancaran dan menyiapkan sarana prasarana sehingga acara ini bisa berjalan dengan lancar,” ucapnya.
Kepada Bapak Miftahul Jinan (narasumber), tambahnya, kami sampaikan banyak terima kasih atas kesediaannya memberi materi parenting untuk para guru KB-TK Aisyiyah.
“Semoga acara ini bermanfaat, bisa kita ambil hikmahnya dan kita terapkan di sekolah masing-masing,” harapnya.
Di akhir sambutannya Eulis menyampaikan informasi pertemuan IGABA bulan depan dan informasi tentang majalah Bustanul Athfal serta informasi rencana tindak lanjut.
“Mengenai waktu dan tempat workshop yang nantinya informasi menyusul,” tambahnya. (*)
Penulis Endah Suryani Editor Mohammad Nurfatoni