PWMU.CO – Ketua Majelis Dasmen PAUD Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Gresik Musyrifah SAg mengajak guru-guru Aisyiyah bersungguh-sungguh dalam mengajar.
Hal itu dia sampaikana dalam Silaturahmi Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kabupaten Gresik di Gedung Dakwah Muhammadiyah Dukun, Gresik, Jawa Timur, Ahad (21/4/2024).
Acara dihadiri 446 peserta yang terdiri dari guru dan kepala KB-TK Aisyiyah se-Kabupaten Gresik, jajaran Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) dan Majelis PAUD Dasmen PDA Kabupaten Gresik.
Musyrifah mengajak peserta bersyukur dalam berbagai kesempatan. “Kita bersyukur Allah masih memberi umur sehingga kita bisa hadir silaturahmi dan bertemu rekan sejawat Aisyiyah Gresik. Kita semakin bersyukur dengan kesempatan untuk saling memaafkan,” ucapnya.
Dia menyampaikan harapan di bulan Syawal semoga Allah menerima puasa dan ibadah yang kita kerjakan, serta membalas dengan kebaikan dan kemuliaan. “Selama bulan Ramadhan kita bersungguh-sungguh ibadah, puasa, shalat tepat waktu, dan bersungguh-sungguh beramal shaleh,” ujarnya.
“Dengan kesungguhan kita, semoga Allah menghapus dosa-dosa kita.” imbuh dia.
Musyrifah mengatakan sebagai guru kesungguhan itu sebaiknya tetap dilanjutkan. Bersungguh-sungguh datang tepat waktu, bersungguh-sungguh mengajar, dan bersungguh-sungguh mengerjakan tugas. “Kesungguhan kita akan berdampak pada kemajuan sekolah. Sekolah menjadi dinamis, selalu bergerak, dan sekolah akan maju pesat,” ujarnya.
Sebagai penutup Musyrifah mengajak peserta untuk komitmen. “Kita harus berkomitmen melakukan hal apapun dengan sungguh-sungguh. Semoga Allah membalas semua kebaikan yang kita lakukan dengan sungguh-sungguh,” harap Musyrifah. (*)
Penulis Rahma Yulia Isnaini Editor Mohammad Nurfatoni