IMM Unair Terima Rumah Kader dari UMSurabaya

IMM Unair
Ketua Umum Koorkom IMM Universitas Airlangga M. Rusydan Mirwan Hadid bersama Rektor UMSurabaya Dr Sukadiono.

PWMU.CO – IMM Unair mendapat Rumah Kader Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMSurabaya).

Tanda tangan berita acara dan serah terima Rumah Kader dilaksanakan di Ruang Rektorat At-Tauhid Tower, Senin (22/4/2024).

Rumah Kader Jl. Ngagel Dadi I No. 15 Surabaya diserahkan oleh Rektor UMSurabaya Dr dr Sukadiono MM sebagai tempat aktivitas oeganisasi dan kaderisasi IMM Unair.

Hadiri di acara ini Ketua Umum Koordinator Komisariat (Koorkom) IMM Universitas Airlangga, M. Rusydan Mirwan Hadid, SHum, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM Jawa Timur, Pimpinan Cabang (PC) IMM Kota Surabaya, Pimpinan Koordinator Komisariat (Koorkom) IMM UMSurabaya, dan perwakilan kader IMM Unair.

Rektor UMSurabaya Sukadiono berpesan dengan fasilitas ini supaya lebih progresif dalam ber-IMM.

“Rumah ini sudah diserahkan kepada IMM Unair agar dimanfaatkan sebaik mungkin sebagai tempat tinggal para kader juga tempat kegiatan,” katanya.

M. Rusydan Mirwan Hadid SHum mengatakan, Rumah Kader ini diharapkan menjadi wadah aktualisasi progresivitas kader-kader IMM.

“Kami sangat berterima kasih kepada Rektor UMSurabaya beserta jajarannya, juga kepada keluarga besar UMSurabaya atas amanah yang luar biasa ini. Sekretariat berupa rumah yang diamanahkan ini menjadi aspek utama dalam pergerakan IMM ke depan,” katanya

Penulis Aalimah Qurrata A’yun  Editor Sugeng Purwanto

Exit mobile version