PWMU.CO – BK SMK Muda Genteng dan Wali Kelas kompak untuk meningkatkan layanan permasalahan siswa, Sabtu (27/4/2024).
Dihadiri oleh Kepala Sekolah, Tamyis Rosidi MPd, Waka Kesiswaan, Moh Wahid SPd, Koordinator BK, Moh Adi Purwasono SPd, Staf BK Kelas X, Syaiful Anwar SPd, Staf BK Kelas XI, Sri Wahyuningsih SPd, dan Staf BK Kelas XII Idham Kholid SPd.
Upaya ini dibahas dalam rapat bersama di Ruang Guru SMK Muhammadiyah 2 (SMK Muda) Genteng Banyuwangi Jawa Timur.
Koordinator Bimbingan Konseling (BK) Moh Adi Purwasono mengatakan kepada peserta rapat terkait tujuan utama rapat ini. Pertemuan ini untuk menemukan solusi atas beberapa permasalahan pembelajaran siswa.
“Di antaranya kehadiran siswa, capaian pembelajaran, dan model pembelajaran siswa Kelas X saat magang di industri,” ujarnya.
Rapat memutuskan untuk meningkatkan layanan kepada siswa. Dengan menghadirkan wali murid ke sekolah bagi sebagian siswa yang kehadirannya bermasalah.
Untuk mengecek sejauh mana capaian pembelajaran siswa, BK akan mencetak lembar capaian pembelajaran siswa dan akan dibagikan ke masing-masing wali kelas untuk diteruskan ke siswa. Harapannya, siswa mampu memahami dengan benar hasil capaian pembelajarannya.
Sedangkan untuk model pembelajaran saat siswa magang di industri, maka pembelajaran akan lebih banyak dilakukan dengan cara daring.
Nama-nama Wali Kelas X dan XI SMK Muda Genteng sebagai berikut.
Wali Kelas X
- Misbachul Munafiqi SKom, X TKR 1
- Achmad Noerdin ST, X TKR 2
- Siti Fatimah SPd, X TKR 3
- Ahmad Hairudin SPd, TKR 4
- Erma Susanti SSos, X TKR 5
- Mila Rahmadani SPd, TKR 6.
- Aven Paku Sadewo SPd, X TKR 7
- Debby Efriyaska ST, X TBSM 1
- Nur Karima SPd, X TBSM 2
- Fajri Nur Muhammad Arif ST, X TBSM 3
- Arditya Sanjaya Putra SKom, X TEI
- Nandya Danu Kawitana SPd, X TEI 2
- Novia Isfa Defi SPd, X Animasi
Wali Kelas XI
- Futihat Nurrosida SPd XI TKR 1
- Samsul Arifin ST XI TKR 2
- Arief Budiman ST XI TKR 3
- Mukhotifa Efiati MPd XI TKR 4
- Moh Wahid SPd XI TKR 5
- Moch Rofiqi SPd, XI TBSM 1
- Siska Mariya SPd XI TBSM 2 .
- Ismail Afandi ST XI TBSM 3
- Hanina Mareta SPd XI TEI 1
- Said Budairi ST XI TEI 2
Penulis Taufiqur Rohman. Editor Ichwan Arif.