PWMU.CO – Terima SK tiga kepala sekolah/madrasah dan dua plt kepala sekolah di lingkungan amal usaha Muhammadiyah (AUM) Kota Probolinggo. Pelantikan dan SK diserahkan SK oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Probolinggo di Graha Ahmad Dahlan, Sabtu (18/5/2024).
Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh para pejabat di lingkungan PDM Kota Probolinggo. Yakni: Ketua PDM Drs M Dawam Ichsan MSi, Sekretaris PDM Samsul Arifin MPd, Koordinator Bidang Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non Formal (Dikdasmen dan PNF) M. Erfan Riyadi MPd, Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF Drs Raden Achmad Mahfud MSi beserta jajarannya, dan seluruh kepala sekolah/madrasah beserta guru dan karyawan.
Acara pembukaan dimulai pada pukul 09.00 WIB oleh pembawa acara: Meriza S. Febriyanti, SPd dan Assha KamilaSPd. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci al-Qur’an oleh Ummi Kulsum, siswa terbaik program unggulan tahfidhSMP Muhammadiyah 1. Kemudian diakhiri dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah oleh seluruh hadirin dan undangan.
Acara inti diawali dengan pembacaan surat keputusan (SK) pelantikan oleh Samsul Arifin untuk tiga kepala sekolah/madrasah yang akan dilantik: Nisa’ul Maghfiroh SPd (Kepala SD Muhammadiyah Plus), Rachmawati FitriyahSH SPd (Kepala SMP Muhammadiyah 1) dan Abd. Qodir MPdI (Kepala MI Muhammadiyah 2).
Setelah itu, pengambilan janji pelantikan oleh Dawam Ichsan didampingi oleh Samsul Arifin dan M. Erfan Riyadi. Pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan SK pelaksana tugas (Plt) kepala sekolah oleh Raden Achmad Mahfud untuk Plt Kepala SMK Muhammadiyah 1 Ahmad Qori’ Ulul Albab SPd dan Plt Kepala SMK Muhammadiyah 2 Fatoni Aziz SPd.
Kegiatan dilanjutkan dengan serah terima memori akhir jabatan untuk SMP Muhammadiyah 1 dan SMK Muhammadiyah 2. Acara inti kemudian diakhiri dengan penandatanganan berita acara oleh masing-masing kepala sekolah dan Plt kepala sekolah.
Dalam sambutannya, Raden Achmad Mahfud menekankan pentingnya kepemimpinan yang tidak sekadar mengemban amanah, melainkan harus didukung oleh penguasaan empat kemampuan utama yang dikenal dengan 4C: critical thinking, collaboration, communication, dan creativity and innovation.
Laki-laki kelahiran Sampang ini mengingatkan kepada para pemimpin yang baru dilantik agar menjadi pemimpin yang membangun dampak positif (impact) bagi banyak orang dan berguna bagi berbagai kalangan.
“Jadilah pemimpin yang tidak membuat orang merasa tertekan. Setiap pemimpin harus menunjukkan arah yang jelas, terukur, dan teratur,” tegasnya disambut dengan tepuk tangan oleh seluruh hadirin.
Sementara itu Dawam Ichsan menyampaikan perubahan positif tidak selalu harus hadir dengan titel banyak dan terlihat sebagai orang besar. Setiap orang punya kans untuk berbuat lebih baik dan sukses dalam kariernya.
“Ada seorang yang hanya bermodalkan potensi seni bisa maju menjadi kepala daerah, mengalahkan kandidat lainnya yang notabene bergelar sejubel,” ujar pria kelahiran Bondowoso ini yang disambut tawa.
Bapak dua anak ini menambahkan kepala sekolah harus cermat untuk melihat potensi yang dimiliki siswanya, sehingga bisa secara optimal dapat mengangkat prestasi siswa dan tentunya sekolahnya itu sendiri.
“Semua orang punya kelebihan dan setiap kelebihan harus bisa di tampilkan untuk menjadi sebuah keunggulan,” tuturnya.
Acara ini diakhiri dengan doa dan ucapan selamat kepada para kepala sekolah/madrasah yang baru dilantik dan plt kepala sekolah/madrasah, serta diabadikan dengan sesi foto bersama dan ramah tamah. (*)
Penulis Ahmad Qori’ Ulul Albab Editor Mohammad Nurfatoni