Suasana Program Sekolah Wirausaha ‘Aisyiyah oleh PDA Ponorogo, pada Ahad (22/6/2024) di Gedung Dakwah ‘Aisyiyah (Rahmat Fandi/PWMU.CO)
PWMU.CO – Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Ponorogo melalui Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan kembali menghelat Program Sekolah Wirausaha ‘Aisyiyah (SWA). Pada Ahad (22/6/2024), berlangsung Pelatihan Membuat Aneka Keripik di Gedung Dakwah ‘Aisyiyah.
Tujuan dari SWA ini adalah untuk meningkatkan kemandirian ekonomi perempuan. Lebih lanjut, Pelatihan ini merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan SWA, di mana peserta mendapat materi keterampilan membuat keripik pisang, keripik bayam, dan kembang goyang peyek.
Dengan jumlah peserta berjumlah 35 orang, acara ini mendapatkan sambutan yang sangat baik dari para ibu-ibu ‘Aisyiyah yang antusias untuk belajar dan mengembangkan keterampilan baru.
Turut hadir dalam SWA ini Ketua Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Ponorogo, Hj Titi Listyorini SH. Dalam sambutannya, Hj Titi menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para peserta.
“Peserta pelatihan ini dapat mengembangkan ilmu yang telah didapat dari pelatihan ini dan ke depan bisa menjadi pengusaha perempuan ‘Aisyiyah” ujarnya. “Dengan kemampuannya ini, (semoga) bisa membantu perekonomian keluarga” ujarnya.
Tidak hanya bertujuan memberikan keterampilan teknis dalam pembuatan keripik, pelatihan ini juga sebagai upaya untuk mendorong para perempuan agar lebih mandiri secara ekonomi. Melalui pelatihan ini, semoga peserta dapat memulai wirausaha dan secara bertahap meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah berkomitmen untuk terus menyelenggarakan berbagai kegiatan pelatihan yang bermanfaat. Hal tersebut guna mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri dan sejahtera.
Dengan adanya pelatihan seperti ini, mereka berharap muncul lebih banyak perempuan yang termotivasi untuk berwirausaha. Selain itu, juga memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian lokal.
Penulis Rahmat Fandi, Editor Danar Trivasya Fikri