PWMU.CO – PDM Tabanan memperingati hari raya Idul Adha 1445 H di Gedung Dakwah Muhammadiyah Tabanan pada Senin (17/6/2024). Kegiatan yang diselenggarakan adalah pemotongan hewan kurban yang berjumlah 17 ekor sapi dan 18 ekor kambing.
“Kami ucapkan terimakasih kepada para pengurban, semoga rejekinya berlimpah dan tahun depan bisa ikut berkurban lagi. Untuk total kupon yang kita distribusikan sekitar 1600 lembar. Kupon tersebut didistribusikan ke beberapa tempat di daerah Kabupaten Tabanan,” kata ketua panitia pemotongan hewan kurban PDM Tabanan, Andi Kodriat.
Setiap tahunnya, secara konsisten jumlah pengurban di Muhammadiyah Tabanan selalu mengalami peningkatan. Hal ini membuktikan semangat untuk berkurban dari para kader serta simpatisan Muhammadiyah Tabanan semakin tinggi.
“Muhammadiyah sejak awal jumlah pengurban selalu banyak, hal ini membuktikan kesadaran umat Islam untuk berkurban semakin tinggi. Harapan kedepan, jumlah pembagi semakin sedikit sehingga bagian daging yang disalurkan ke Masyarakat dapat lebih banyak lagi, yang biasanya 0.6 kg daging/kupon, harapan kedepan dapat 1 kg – 1.5 kg daging/kupon’’, ungkap Ketua PDM Tabanan, H Hartono saat sedang memantau langsung kegiatan potong hewan kurban di Gedung Dakwah Muhammadiyah Tabanan.
“Sejak awal, jumlah pengurban dari Muhammadiyah selalu banyak. Hal ini membuktikan tingginya kesadaran umat Islam untuk berkurban. Harapan kami, semoga daging yang dapat disalurkan ke masyarakat dapat lebih banyak lagi,” ungkap Ketua PDM Tabanan, H Hartono yang memantau kegiatan pemotongan hewan kurban.
Harapannya, dengan adanya kegiatan distribusi hewan kurban ini dapat menjadi syiar positif bagi Muhammadiyah dalam memberikan kontribusi ke Masyarakat. Pun, Semoga Muhammadiyah Tabanan dapat terus istiqomah menyelenggarakan kegiatan–kegiatan yang bermanfaat untuk umat dan masyarakat. (*)
Penulis Ikhwan/Kontributor MPI Tabanan Editor Wildan Nanda Rahmatullah